F1 2021 Belanda: Mercedes Berharap Tak Terjadi Insiden Hamilton Dan Verstappen di Race, Bisa Berbahaya!

Minggu, 05/09/2021 18:04 WIB

mobilinanews (Belanda) - Sekitar 75 ribu penonton memenuhi Sirkuit Zandvoort pada hari ini, Minggu (5-5-2021), menyaksikan duel lanjutan bintang tuan rumah Belanda, Max Verstappen, melawan pembalap Inggris Lewis Hamilton.

Apa jadinya jika ada crash antara keduanya seperti di Silverstone?

Kapasitas penonton di sirkuit itu sebenarnya hampir 110 ribu orang. Tapi, karena pandemi Covid-19 hanya boleh diisi 75%.

Dipastikan mereka ini nyaris semuanya pendukung Verstappen dalam kelompok yang disebut The Orange Army. Pendukung setia Verstappen ini hadir ke semua sirkuit Eropa untuk mendukung favoritnya, terlebih ke GP Austria dan Belgia. 

Kini berada di kandang sendiri, jumlah dan semangat The Orange Army tentu berlipat. 

Keberadaan mereka inilah yang kini menakutkan buat Team Principal Mercedes Toto Wolff. Pasalnya, setelah insiden Silverstone, Hamilton menjadi musuh bersama anggota The Orange Army.

Di kandang Hamilton itu, Verstappen gagal meraih poin karena tak bisa melanjutkan balapan setelah ditubruk Hamilton. Pemabalap Mercedes itu sendiri bisa lanjutkan lomba meski dihukum 10 detik.

Akibatnya, Hamilton menjadi bulan-bulanan The Orange Army saat tampil di GP Hungaria dan Belgia. Ia dicemooh, di-bully, dan dihujani teriakan tak suka setiap kali lewat di depan fans.

"Saya sungguh berharap tak ada insiden dengan bintang tuan rumah. Jika sesuatu terjadi, meski bukan kami yang bersalah, mereka pasti menembakkan yang berwarna oranye (bom asap) itu kepada kami," ujar Wolff dalam wawancaranya dengan Sky Sport.

Sejauh ini, kata Wolff, tak ada perlakuan tak senonoh yang diterima Hamilton maupun timnya selama berada di Belanda. 

Dukungan fans tuan rumah memang luar biasa, tak lain karena kali inilah kesempatan Verstappen meraih gelar dunia. Faktor lain karena ini kali pertama Belanda `dijajah` F1 lagi setelah 36 tahun `merdeka`.

"Mereka membuat suasana hebat di sini. Jadi, mari berharap semuanya berjalan lancar. Tak ada insiden dan pembalap menyajikan persaingan hebat di lintasan," kata Wolff.

Yang ditakutkan Wolff tentu bukan tanpa alasan. Verstappen menempati pole position sewaktu start. Sementara Hamilton berada di sebelahnya.

Dalam perburuan mencapai tikungan pertama atau keluar dari area itu, maka semua hal bisa terjadi. Tentu fans berharap keduanya lolos dari zona genting itu dan tampilkan duel level atas di baris depan. (rnp)

 

TERKINI
Dukung Pengembangan Pendidikan Vokasi, AHM-Wahana Makmur Sejati Buka Teaching Factory di Tangerang MMKSI Luncurkan Pajero Sport dan New Xpander Cross Limited Edition, Hanya 800 Unit di Indonesia! Hadirkan Gaya Berkelas, Vespa Rilis Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru! Cara Mudah Merawat Cat Doff Pada Kendaraan, Yuk Simak!