Kawasaki Meluncurkan Motor Retro Klasik Z650RS model 2022

Selasa, 28/09/2021 14:05 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Kawasaki terus memberikan pengembangan pada motor retro klasiknya yang cukup memberikan kontribusi bagi penjualanya. Kali ini mereka meluncurkan Kawasaki Z650RS model 2022.

Bergabung dengan motor retro Kawasaki berkubikasi besar seperti Z900RS, Kawasaki ingin mereplikasi garis tunggangan bermesin empat silinder Kawasaki Z650 tahun 1970-an. Z650RS melengkapi model Z650 dan Ninja 650 saat ini, melengkapi trio sepeda motor kelas menengah Kawasaki.

Soal jantung pacu, tenaga motor ini disupport mesin parallel-twin mill yang digunakan pada Z650 dan Ninja, dengan liquid-cooling, DOHC dan delapan katup yang menghasilkan 68 PS pada 8.000 rpm dan torsi 64 Nm pada 6.700 rpm.

Rasio gearbox-nya juga identik dengan Z650, dengan 6-percepatan dan penggerak rantai. Selain tenaga yang mumpuni, ia juga memiliki desain retro klasik yang akan memberikan pesona sendiri di tengah banyaknya model sport.

Motor ini juga ditunjang, spesifikasi untuk pengereman dan suspensi yang baru. Namun hal tersebut, belum dikonfirmasi pihak Kawasaki. Meskipun demikian, untuk Z650RS diprediksi tidak akan menyimpang jauh dari penggunaan kaliper rem piston ganda dan cakram kembar yang digunakan pada Z650.
Dengan demikian, suspensi akan serupa, dengan shockbreaker teleskopik, dipadukan dengan monoshock yang dapat disesuaikan dengan beban awal seperti yang biasanya ditemukan pada sepeda motor kelas menengah.

Kapasitas tangki bahan bakar Z650 akan lebih rendah, bila dibandingkan dengan Z650RS karena ia hanya membawa 12 liter bahan bakar, dibandingkan dengan 15 liter Z650. Joknya juga demikian, berukuran 820 mm untuk Z650RS, sementara Z650 naked-sport berukuran 790 mm.

Ada tiga pilihan warna yang ditawarkan untuk Kawasaki Z650 2022 yakni Candy Emerald Green, Metallic mooniest Grey/Ebony, dan Metallic Spark Black. Motor ini diharapkan akan menjadi pilihan bagi pecinta motor retro klasik kelas menengah.(elk)

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine