Trend Positif Bisnis Mobil Seken di Bekasi

Rabu, 25/11/2015 16:36 WIB

mobilinanews (Bekasi) - Menjelang akhir tahun 2015 bisnis penjualan kendaraan bermotor di Indonesia, khususnya penjualan mobil-mobil seken mulai bergerak ke arah trend positif.

Ini bisa dirasakan oleh para pelaku bisnis jual-beli mobil seken yang ada di bilangan sentra mobil bekas Harapan Indah, Bekasi, Jawa Barat.

Salah satunya adalah Asep Agustyadi, pemilik dari Tiluf Mobilindo yang terletak di Blok C No 3 Pusat Otomotif Sentra Harapan (POSH) Harapan Indah. "Alhamdulillah sekarang penjualan lagi meningkat. Cukup signifikan sih peningkatannya. Kalau biasa kita rata-rata jualan 10-15 unit, jelang akhir tahun seperti ini bisa sampai 20-23 unit," sebut Asep saat ditemui mobilinanews di showroom-nya, Rabu (24/11).

Diakui, trend meningkatnya penjualan mobil bekas ini di dasari karena musim akhir tahun dan beberapa faktor lainnya. "Memang sudah biasa kalau jelang akhir tahun dan Natal itu, banyak orang yang lebih memilih beli mobil seken daripada mobil baru. Kenapa? Karena DP dan angsurannya juga terjangkau," jelas Asep.

Meskipun mobil LCGC juga menarik, tapi menurutnya, mobil seken jauh lebih bervariasi dan memberikan banyak pilihan bagi konsumen. "Kalau dibilang kalah saing sama LCGC, tidak juga. Mobil bekas, konsumen bisa dapat mobil tahun muda dan DP-nya juga masih sangat terjangkau."

Menurutnya mobil yang masih sangat dicari konsumen mobil seken adalah mobil jenis MPV atau mobil keluarga. "Hampir 70 persen mobil yang saya jual itu rata-rata mobil MPV sekelas Avanza-Xenia atau Innova.

Dan hal itu memang dibuktikan dari koleksi jualan yang ada di showroom-nya, 90 persen isinya adalah mobil-mobil keluarga.

Konsumen ramai yang datang melihat mobil di showroom mobil bekas Harapan Indah

TERKINI
Bengkel Siaga Suzuki Jadi Andalan Pemudik: Permintaan Melesat 56% Tahun 2024 PEVS 2024: Kendaraan Listrik Menjadi Wadah Komersial Bergengsi hingga Media Edukasi dan Unjuk Prestasi Pelajar Indonesia PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis!