F1 2021 Arab Saudi: Bernie Ecclestone Pertaruhkan Uangnya untuk Kemenangan Verstappen, Ini Alasannya!

Jum'at, 03/12/2021 15:22 WIB

mobilinanews (Arab Saudi) - Sudah berusia 91 tahun dan meninggalkan paddock F1 sejak 2017, Bernard `Bernie` Ecclestone ternyata masih rajin mengikuti perkembangan balap Formula 1. Baik dari ranch-nya yang luas di Brasil atau dari vila super mewah di Swiss. Juga lewat telpon-telponan dengan banyak orang.

"Dari semua yang bicara dengan saya, mereka pun berharap Max Verstappen yang jadi juara dunia musim ini mengalahkan Lewis Hamilton," kata juragan besar yang 40 tahun berkuasa di ajang F1 itu, termasuk mempromosikan para driver muda yang menurut feeling-nya bakal menjadi bintang besar.

Verstappen salah satu pengemudi muda yang disukai Ecclestone. Meski ia konglomerat Inggris, namun tak memilih Hamilton untuk kembali jadi juara dunia.

"Saya tak masalah dengan Lewis. Tak ada yang mengatakan Lewis tampil buruk tahun ini. Ia pembalap hebat yang telah melakukan pekerjaan dengan hebat. Mercedes membuat mobil terhebat untuknya. Tapi, saya bertaruh untuk kemenangan Max. Semoga saja saya tak kehilangan uang itu," sebut Ecclestone kepada media RTL tanpa menyebut jumlah duit yang ia pertaruhkan.

Seperti tokoh motorsport lain yang berharap Verstappen akan raih gelar dunia kali pertamanya, Ecclestone pun punya alasan sama bahwa perubahan ini akan baik buat fans F1, baik buat F1, dan dipastikan lebih membuat greget balap F1 semakin bergairah.

Ia menambahkan sulit menakar peluang kedua pembalap dalam dua race terakhir di Arab Saudi pekan ini dan di Abu Dhabi pekan depan.

Banyak faktor yang menentukan, terlebih di trek jalan raya seperti Sirkuit Jeddah yang baru kali ini digunakan. Trek sepanjang 6,1 km itu tak punya run off area seperti umumnya sirkuit jalan raya. Langsung berhadapan dengan pagar atau tembok lintasan.

"Saya berharap Max bisa menjadi juara dunia pada Minggu (5/12/2021) ini atau pada Minggu (12/12/2021) depan. Bukan hanya saya, semua orang yang bicara dengan saya juga berharap hal yang sama," tegasnya.

Mari melihat apakah feeling Ecclestone masih setajam zaman jayanya di Formula 1? (rnp)

 

 

 

 

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine