Honda Tambah 517 Unit Penjualan Desember Melalui GIIAS Surabaya

Rabu, 16/12/2015 10:49 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Pameran otomotif GIIAS Surabaya Auto Show 2015 resmi ditutup hari Minggu lalu (13/12). Dari catatan penjualan, Honda sebagai salah satu peserta berhasil melepas sebanyak 517 unit selama pameran berlangsung di Grand City Surabaya ini.

Honda BR-V yang baru saja diluncurkan harga resminya menjadi idola baru dengan pemesanan sebanyak 130 unit. Sementara 387 unit lainnya berasal dari berbagai model Honda lainnya.

Mengusung tema “Everyone`s Endless Excitement”, booth Honda di GIIAS Surabaya Auto Show 2015 juga menampilkan Honda BR-V E CVT Modulo dan Honda BR-V E MT sebagai display utama. Di samping itu juga menampilkan Honda Brio Satya E MT, Honda Mobilio RS MT, Honda CR-V 2.4L Prestige, Honda HR-V 1.5L E CVT, Honda Mobilio E CVT, Honda Jazz RS CVT dan Honda City E CVT.

“Kehadiran Honda di Surabaya Auto Show didukung oleh produk, promo penjualan, hingga hiburan yang menarik, sehingga berhasil menjadi favorit pengunjung di ajang ini,” kata Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor dalam siaran pers.

Di ajang pameran ini Honda juga menawarkan berbagai promosi penjualan, seperti DP mulai dari 10 juta rupiah, cicilan ringan, gratis perawatan berkala, Double Lucky Dip, dan berbagai bonus menarik lainnya. Booth Honda juga menyajikan hiburan penampilan JKT48 yang berhasil menyedot perhatian banyak penonton.

Tak heran kalau akhirnya Honda juga berhasil meraih penghargaan Favorite Booth di ajang GIIAS Surabaya Auto Show 2015.


TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine