Honda Hadirkan CB1300 Edisi Ulang Tahun ke-30 Di Jepang, Hanya Diproduksi 720 Unit!

Senin, 19/12/2022 09:35 WIB

mobilinanews (Tokyo) - Honda CB merupakan sebuah ikon produk Honda yang mendunia. Motor ini telah menjadi bagian dari sukses Honda di berbagai belahan dunia, utamanya di Asia.

Kurang lebih setengah abad, Honda CB telah melalui banyak perjalanan, mulai dari perubahan model, improvement teknologi hingga menjadi model sport yang melenggang mulus di pasar motor sport.

Memperingati sukses besar Honda CB, terlepas dari jajaran CBR yang berkembang, Honda merilis mesin baru CB1300 Super Bol d`or SP dan CB1300 Super Four edisi terbatas yang eksklusif untuk Pasar Domestik Jepang.

Kebijakan ini dilakukan dalam rangka, untuk memperingati ulang tahun ke-30 CB1300. Model ini ditawarkan dalam trim khusus untuk memperingati Project Big-1 pertama yang diluncurkan pertama kali pada tahun 1992.

Baik Honda CB1300 Super Four dan Bol d`or 30th Anniversary Edition dibedakan dari versi standarnya dengan aksen emas khusus pada bodywork. Selain itu, ada emblem ulang tahun ke-30 yang ditambahkan di bagian atas tangki bahan bakar.

Kaki-kaki motor edisi spesial ini juga mendapatkan roda keemasan. Ada juga fitur mewah lainnya termasuk komponen suspensi Ohlins di bagian depan dan belakang motor, serta kaliper empat piston ganda dari Brembo yang dipasang secara radial di roda depan.

Dirilis di pasar Jepang secara eksklusif, model Honda CB1300 Super Four dan Super Bol d`or 30th Anniversary Edition ditawarkan dengan warna Pearl Hawks Eye Blue yang sama, dan hadir dengan bak mesin yang ramping.

Honda hanya memproduksi 720 unit edisi terbatas ini. Dengan cara yang mirip dengan apa yang Honda lakukan dengan CB1100 Final Edition, CB1300s Edisi Ulang Tahun ke-30 akan tersedia pula dalam waktu terbatas.

Meskipun demikian, tidak seperti rangkaian model CB1100 yang didukung mesin berpendingin udara, yang harus dihentikan karena peraturan emisi yang terus diperketat, CB1300 karena disukung teknologi pendingin cairan modern dan injeksi bahan bakar elektronik.

Adapun CB1300 generasi saat ini mendapatkan fitur modern sepert, lampu LED, gagang gas berpemanas, dan pengisi daya USB Tipe-C yang dihadirkan sebagai standar.(Erwin)

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine