F1 2023 Qatar: Kesempatan Terbaik Liam Lawson Unjuk Prestasi Sebagai Pengganti Daniel Ricciardo

Kamis, 05/10/2023 21:41 WIB

mobilinanews (Qatar) - Kesempatan acap datang di saat tak terduga. Itu yang diidapat pembalap muda Selandia Baru Liam Lawson di GP Qatar akhir pekan ini.

Test driver Red Bull Racing ini kembali jadi pengganti Daniel Ricciardo di tim AlphaTauri.

Tadinya Ricciardo disiapkan tampil di Qatar setelah absen dalam 3 races terdahulu akibat celaka dan cidera di GP Belanda.

Ternyata, ia belum dinyatakan fit untuk race Qatar sehingga Lawson kembali dipasang sebagai pengganti.

Popularitas Lawson langsung melejit karena secara beruntun dalam tiga race itu sukses mengalahkan pembalap regular Yuki Tsunoda. Lawson pun meraih poin perdananya di F1 setelah finish P9 di GP Singapura. 

Di Jepang pekan lalu ia finish P11, hanya satu step masuk zona poin.

Mendadak kembali jadi pengganti, ini kesempatan Lawson untuk beri bukti lagi pada  manajemen tim Red Bull dan AlphaTauri.

Ini bisa jadi kesempatan terakhirnya tampil di musim 2023 karena Ricciardo disiapkan tampil lagi di GP AS, 20-22 Oktober.

Menghadapi tantangan itu, Lawson mengaku tak bisa berjanji apa pun karena ini kali pertamanya ke Qatar, kali pertama ikut GP yang ada sprint race-nya dan sesi FP yang hanya sekali.

"Saya mengenal sirkuit dan berlatih hanya lewat simulator. Treknya unik dan saya belum tahu apakah up grade mobil kami cocok di sana," kata Lawson yang statusnya musim depan tetap tester dan cadangan setelah Tsunoda dan Ricciardo bertahan di musim 2024.

Tantangan terbesar yang ia prediksi di Qatar adalah karakter sirkuit yang terbilang sangat cepat. Hanya 1 tikungan lambat, selebihnya persneling mobil bermain di gigi 4, 5, 6 dan 7.

"Itu tantangan besar sementara tak banyak waktu menyesuaikan diri. Di GP Jepang hambatan utama kami justru di lintasan cepat."

Meski begitu, Lawson memahami bahwa ini adalah kesempatan spesial untuk menunjukkan potensi dirinya.

Terlebih dalam rangka mempersiapkan diri jadi pembalap masa depan Red Bull Racing, dan terlebih lagi merajut harapan menjadi rekan setim Max Verstappen pada musim 2025. (rn)

 

 

TERKINI
Mengapa Merokok saat Berkendara adalah Tindakan Berbahaya, Simak Bahaya dan Sanksi Hukumnya Segini Estimasi Biaya Servis CVT Motor Matic di Bengkel Resmi Suzuki Wuling Meriahkan Bulan Mei dengan Program Spreading Joy Into The World Promo Intip Modifikasi Honda PCX160 Karya Juara HMC Yang Layak Menjadi Inspirasi