Talk Show IIMS 2024 : Bangga Cetak Sejarah 5X Juara ITCR 1600 Max, Dan TGRI Akan Banyak Balapan International Musim Ini

Senin, 19/02/2024 20:08 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) akan fokus balapan di level nasional maupun international, dengan target juara pada musim balap 2024. Selain itu, juga akan berlaga di ajang rally international di benua yang berbeda.

"Tapi untuk yang terakhir itu, masih belum bisa announce sekarang. Nanti setelah lebaran yaa. Yang jelas, tahun ini Toyota Gazoo Racing Indonesia akan berlaga di level nasional dan perbanyak di event international," ujar Arie Awan, Head of Public Relation Toyota Astra Motor (TAM) pada Talk Show IIMS 2024 di Hall C1, JIExpo Kemayoran Jakarta, Senin (19/2/2024) sore.

Pada acara tersebut, hadir pula sebagai nara sumber Dimitri Fitra Utama (Direktur Toyota Gazoo Racing Indonesia), Budi Santen (Editor-in-Chief Mobllinanews) dan dipandu oleh host serta race commentator kondang, Ricky Sitompul.

Komunitas Gazoo Racing berfoto bersama narasumber Arie Awan (TAM) dan Dimitri Fitra Ditama (TGRI) 

Lebih lanjut Arie Awan yang baru didapuk sebagai Head of PR TAM pada 2 Januari 2024 lalu, menambahkan bahwa pihaknya akan mempertahankan skuad "The Winning Team" TGRI tahun lalu, di mana seluruh pembalap berhasil meraih juara 1.

"Pepatah bijak menyebutkan, pertahankan tim yang menang. Meski dengan pembalap yang sama, namun kami terus melakukan development pada All New Agya baik di ajang balap mobil maupun Kejurnas Slalom Autokhana," terang Arie Awan yang memang mengikuti perkembangan balap baik nasional maupun international.

Lalu, cabang olahraga balap apa saja yang akan diikuti TGRI musim balap 2024?

"TGRI turun di kejurnas balap mobil ISSOM, di kelas ITCR 1200 dengan pembalap Jordan Johan dan Amato Rudolph. Di Kejurnas slalom Autokhana dengan Anjasara Wahyu, Adrianza Yunial, Herdiko Setyaputra dan kembalinya Alinka Hardianti sang ratu slalom di kelas wanita setelah cuti melahirkan," ungkap Arie Awan.

Lalu, Ryan Nirwan (driver) dan Adi Indiarto (co-driver) di ajang Sprint Rally dan Rally untuk Kejurnas dan APRC (Asia Pacific Rally Championship).

Sedangkan untuk event international, Haridarma Manoppo akan kembali turun di GT4 Fanatec GT World Asia Challenge, yang kali ini khusus digelar di Jepang bertajuk Japan Cup seluruh seri. Serta TB Adi di event AXCR (Asia Cross Country Rally) di Thailand - Malaysia. 

  Suasana Talk Show IIMS 2024 dengan nara sumber dari Toyota dan TGRI  

"Kami juga akan kembali mengirim Jordan dan Amato ke Gazoo Racing Festival di Fuji Speedway International Jepang di akhir tahun, untuk memperbanyak jam terbang dan mengasah skill kedua pembalap muda bertalenta kami," tambah Arie Awan.

Sementara itu, Dimitri Fitra Ditama selaku Direktur TGRI menyebutkan seluruh pembalapnya melakukan pencapaian terbaik dengan meraih juara 1 pada musim balap 2023 lalu.

"Di Kejurnas Slalom Autokhana, kami bahkan mendominasi kelas F (modifikasi) yang paling bergengsi dalam 10 tahun terakhir. Di ajang balap mobil, selain meraih juara nasional kelas ITCR 1600 Max melalui Haridarma Manoppo, juga juara nasional Team Kelas ITCR 1200," kata Dimitri Fitra Ditama.  

Di arena Sprint Rally, Ryan Nirwan (driver) dan Adi Indiarto (navigator) yang mendominasi podium juara P1 dari total 6 seri, akhirnya menyandang gelar juara nasional Group M1.

Di AXCR, Aoki-san dan TB Adi mengandalkan Toyota Fortuner masing-masing meraih trofi juara 1 dan 2 di kelas utama. Duet Haridarma Manoppo dan Nonaka Seita yang mengandalkan Toyota GR Supra juga menyabet juara pada GT4 Fanatec GT World Challenge Asia. 

"Untuk kelas ITCR 1600 Max, yang tahun ini tidak lagi diperlombakan di Kejurnas Balap Mobil ISSOM di sirkuit Sentul, TGRI telah melakukan pencapaian membanggakan. Sejak digelar 2016, 5 trofi juara nasional berhasil kami raih," beber Dimitri Fitra Ditama.

"Mungkin, Toyota Yaris yang telah mengantar para pembalap TGRI mencetak sejarah di kelas ITCR 1600 Max itu, layak dimasukkan ke Museum Toyota, ya Pak Arie Awan," kata Dimitri minta persetujuan Arie Awan, keduanya tersenyum penuh arti. (budsan)

      

  

TERKINI
Wuling Meriahkan Bulan Mei dengan Program Spreading Joy Into The World Promo Segini Estimasi Biaya Servis CVT Motor Matic di Bengkel Resmi Suzuki Simak Tata Cara Ngecek NRKB STNK Secara Offline di Samsat Aveta SVR 180, Motor Bebek Super yang Bertenaga Buas, MX King 150 Auto Minder!