F1 2024 Bahrain: Max Verstappen Tercepat Ke-6 Sesi Latihan, Charles Leclerc Curiga Ada Yang Disembunyikan

Kamis, 29/02/2024 21:42 WIB

mobilinanews (Bahrain) - Sesi pembuka musim 2024, FP1 di GP Bahrain, Kamis (29/2) berakhir dengan hasil diluar dugaan. Daniel Ricciardo (RB, eks AlphaTauri) jadi pembalap tercepat. Max Verstappen terperosok di luar 5 Besar.

Ricciardo cetak best lap 1:32,869. Unggul 0,3 detik atas Verstappen (Red Bull) di urutan 6. Empat pembalap di antara mereka adalah duet McLaren Lando Norris dan Oscar Piastri, Yuki Tsunoda (RB) dan Fernando Alonso (Aston Martin). 

Sebenarnya tak terlalu istimewa karena para pembalap RB dan McLaren gunakan ban lembut untuk lap terbaiknya. Verstappen sendiri sama sekali tak menjajal komponen lembut itu sepanjang latihan. 

Yang membuat Ricciardo dan Tsunoda jadi sorotan justru karena tim yunior Red Bull itu menggunakan mesin RB19 yang tahun lalu menjadikan Verstappen sangat dominan sepanjang musim ini.

Apalagi sukses mengalahkan McLaren yang sejak akhir musim lalu berkembang signifikan.

Verstappen sendiri berkutat dengan ban tipe medium. Dengan ban ini, ia pun kalah kencang dengan Alonso.  Dan, Verstappen pun sempat mengeluhkan transmisi RB20-nya.

Ada dugaan juara dunia bertahan itu sengaja tak membesut mobilnya hingga batas maksimal untuk catatan waktu terbaik. Ia lebih fokus untuk mencari set up terbaik untuk race pembuka pada Sabtu (2/3) malam nanti. 

Winter tes Bahrain lalu yang hanya berlangsung 3 hari sepertinya kurang buat Verstappen seperti juga pada pembalap papan atas lainnya.

Terlebih karena alokasi waktu itu dipakai bergantian oleh dua pembalap, yang artinya masing-masing hanya mengaspal satu setengah hari.

Charles Leclerc (Ferrari) pun menduga ada sesuatu yang tersembunyi dari persiapan Verstappen musim ini. Ia menyebut Verstappen satu-satunya pembalap yang tidak mencoba simulasi balap pada sesi tes tempohari. Entah dengan alasan apa.

"Kami (Ferrari) tercepat saat tes, tapi beluk bisa jadi gambaran seberapa dekat kami dengan Red Bull sekarang ini," ucap Leclerc yang di FP1 hari ini finish  tercepat ke-8.

Tanda tanya performa RB20 juga tampak dari rekan setim Verstappen, Sergio Perez. Sama seperti saat tes, ia belum bisa menunjukkan performa RB20 sebagai mobil yang harus dikalahkan musim ini. Driver Meksiko itu mengakhiri sesi FP1 pada posisi ke-12.

Apakah RB20 memang belum meyakinkan, masih ada dua sesi latihan GP Bahrain untuk jadi gambaran.

Yang jelas mantan pembalap F1 Damon Hill sudah sempat meragukan kesiapan RB20 masuk GP Bahrain dan tidak memfavoritkan Verstappen menjadi juara.

Juara dunia 1996 itu malah menjagokan Lewis Hamilton (Mercedes) yang juara di seri pembuka ini. Tak lain karena W15 membawa perangkat aerodinamika baru ke raceday Bahrain, berbeda dengan saat tes. (rn)

 

 

 

 

TERKINI
Dukung Pengembangan Pendidikan Vokasi, AHM-Wahana Makmur Sejati Buka Teaching Factory di Tangerang MMKSI Luncurkan Pajero Sport dan New Xpander Cross Limited Edition, Hanya 800 Unit di Indonesia! Hadirkan Gaya Berkelas, Vespa Rilis Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru! Cara Mudah Merawat Cat Doff Pada Kendaraan, Yuk Simak!