MG VS HEV: Performa Tinggi, Efisien dan Kenyamanan Terbaik Mobilitas Ramah Lingkungan

Sabtu, 23/03/2024 00:15 WIB

mobilinanews (Jakarta) - MG Motor Indonesia memperkenalkan SUV hybrid sport pertama mereka, MG VS HEV, sebagai langkah penting dalam mendorong mobilitas berkelanjutan di Indonesia.

Dirancang untuk individu modern yang menginginkan solusi mobilitas ramah lingkungan tanpa mengorbankan performa, kendaraan ini menawarkan akselerasi yang responsif, dengan 0-100 km/h hanya dalam 8,9 detik, serta tenaga sebesar 177 HP dan torsi maksimum 200 Nm.

Teknologi canggih KERS (Kinetic Energy Recovery System) dalam tiga level dan tiga mode berkendara yang dapat disesuaikan memastikan efisiensi tanpa mengorbankan kinerja.

Transmisi E-CVT yang halus dan teknologi KERS membantu mengoptimalkan penggunaan energi, sementara mode berkendara yang fleksibel memberikan pengalaman berkendara yang sesuai dengan kebutuhan pengendara.

Melalui platform MG i-SMART, MG VS HEV menawarkan rangkaian teknologi Vision Technology yang memastikan konektivitas dan keselamatan real-time. Fitur-fitur seperti SMART Check, SMART Command, dan SMART Connect memperkaya pengalaman berkendara dengan informasi dan hiburan yang intuitif dan cerdas.

Sistem keselamatan canggih, konektivitas seamless dengan Android Auto & Apple Carplay, serta fitur-fitur modern seperti Wireless Charging dan 360º HD Around View Mirror semuanya dirancang untuk menyediakan pengalaman berkendara yang aman, terhubung, dan menyenangkan.

Tidak hanya mengutamakan performa dan teknologi, MG VS HEV juga menarik perhatian dengan desainnya yang memikat.

Dari Electrified Matrix Grille Design hingga lampu LED otomatis dan velg 17 inci yang elegan, kendaraan ini menawarkan kombinasi estetika modern dan inovasi futuristik.

Interior yang dilengkapi dengan I-MAX Electric Panoramic Sunroof, Dual Widescreen Cockpit, dan Illuminated Touch Panel menjamin kenyamanan dan informasi akurat dalam perjalanan.

Dalam hal keselamatan, MG VS HEV tidak ketinggalan dengan fitur-fitur seperti 6 SRS Airbags, teknologi pengereman canggih ABS dan EBD, serta sistem Tire Pressure Monitoring System (TPMS) yang membantu menjaga tekanan ban dalam kondisi optimal.

Selain itu, MG Motor Indonesia menegaskan komitmennya terhadap kepuasan pelanggan dengan paket layanan purna jual lengkap, termasuk garansi kendaraan yang menguntungkan dan pemeliharaan gratis.

"Kendaraan ini tidak hanya tentang mobilitas, tapi juga tentang komitmen kami untuk lingkungan. Dengan MG VS HEV, kami membawa visi untuk masa depan berkendara yang lebih hijau," kata Arief Syarifudin, Marketing & PR Director. (krm)

TERKINI
Konsisten Implementasi Inisiatif Keberlanjutan, FIFGroup Raih The Best CSR in Finance Sector 2024 Mengapa Merokok saat Berkendara adalah Tindakan Berbahaya, Simak Bahaya dan Sanksi Hukumnya Segini Estimasi Biaya Servis CVT Motor Matic di Bengkel Resmi Suzuki Wuling Meriahkan Bulan Mei dengan Program Spreading Joy Into The World Promo