Ferrel Fadhil Raih Double Winning di Seri IV ISSOM

Minggu, 31/07/2016 17:47 WIB

Mobilinanews (Sentul) - Pebalap 16 tahun, M Ferrel Fadhil setelah absen di sesi latihan resmi Jumat (29/7) kemarin, dikarenakan sakit dan harus istirahat. Akhirnya berhasil mengikuti sesi kualifikasi esok harinya.

"Hasil Qtt 1:58.167, sesuai dengan target kita buat hari ini. Besok hasil lap timenya harus lebih baik lagi," ungkap Hengky Tjahjadi selaku coach Ferrel.

Usaha Ferrel untuk tampil maksimal di setiap seri telah dibuktikannya. Dari hasil lap time tiap seri memang selalu mengalami progress improvement. "Untuk seri selanjutnya, ada 1 tikungan kunci lagi yang masih bisa diasah. Targetnya bukan orang lain, bagaimana disiplin dan konsisten di tiap tikungan," tambah Hengky yang juga instruktur di arena gokart.

"Kaget sekaligus senang banget, begitu lihat catatan waktunya, bisa tembus 1.57.8 naik brio 1.300," aku Ferrel yang pada Kejuaraan Brio One Make Race 1.300 cc sukses mencetak rekor waktu tercepat.

Lalu bagaimana komentar Luckas Dwinanda tentang race kali ini?

"Saat sesi latihan beberapa waktu lalu, saya sempat latihan berbarengan waktunya dengan jadwal latihan Ferrel. Hari itu waktunya Ferrel masih berkisar di 1.59, sementara saya sudah bisa tembus 1.58.0, jadi saya agak santai. Yang saya tidak sangka begitu balap Ferrel ternyata kenceng banget," ujar Luckas yang saat ini terpaut 6 poin dibawah Ferrel.

Artinya, buat balap seri berikutnya punya strategi khusus dong?

"Mau latihan lebih rajin lagi dengan didampingi coach pebalap master," jawab Luckas dengan mantap.

Melihat catatan waktu Ferrel yang demikian fantastis, wajar kalau cowok yang baru tahun ini mengawali karirnya di dunia balap mobil nasional, raih 2 kali podium kesatu. Juara 1 di dua kelas yang diikutinya, Honda Brio Speed Challenge 1.300 CC dan ITCC 1.400 CC.

Yeay! Congrats Ferrel. (Teks/Foto: Rally Marina)

Keyword : m-ferrel-fadhil

TERKINI
Prediksi Bos McLaren, Kepergian Adrian Newey Awal Eksodus di Red Bull Racing, Termasuk Max Verstappen Pengunjung PEVS 2024 Tembus 40.500 Orang, Transaksi Capai Rp400 Miliar! Sepakat Majukan Elektrifikasi, Mobil Anak Bangsa Tandatangani MoU Dengan Perusahaan Teknologi Hingga Survei Ramaikan PEVS 2024, Kosmik Gelar EV Funrace Bersama Axial Garage dan 645Magazine