Schedule Balap Qarrar Firhand 2019, dari Macau Hingga Italia

Jum'at, 07/12/2018 14:53 WIB |
Qarrar Firhand (tengah) saat juara Cadet event Eshark End Year lalu. (foto : tanada)
Qarrar Firhand (tengah) saat juara Cadet event Eshark End Year lalu. (foto : tanada)

mobilinanews (Jakarta) - Proses penggemblengan untuk Qarrar Firhand (7 tahun) akan terus berlanjut untuk musim balap tahun depan. Tercatat, ada sekitar 15 event gokart yang akan diikutinya, baik di dalHm maupun luar negeri.

"Bedanya, kalau tahun lalu beberapa kali ke Italia hanya bisa mengikuti sampai Free Practice (latihan bebas), tahun depan Qarrar sudah boleh mengikuti event. Karena usia minimalnya sudah memenuhi syarat," ujar Faris Luthfi, manajer tim Tanada Racing kepada mobilinanews.

Tahun depan, program balap event Qarrar lebih ketat seiring progress yang dialami putra mantan pegokart international Firhand Ali ini. Jadi tidak hanya di kawasan negara Asia Tenggara, Italia juga direncanakan mengikuti event balap di Macau. (bs)

Schedule Balap Qarrar 2019 :

1.26-27 Januari 2019 -- Indonesia

2.23-24 Februari 2019 -- Indonesia

3 Maret 2019 -- Singapura

4.16-17 Maret -- Malaysia

5.30-31 Maret -- Indonesia

6.14 April -- Singapura

7.9 Juni --Italia

8.23 Juni -- Italia

9.29 Juni --Indonesia

10.27-28 Juli -- Indonesia

11.18 Agustus -- Singapura

12.7-8 September -- Indonesia

13.28-29 September-- Italia 

14.5-6 Oktober -- Italia

15.7-8 Desember -- Macau