Ekspansi Pasar di 2025, MForce Indonesia Resmikan Diler Baru di PIK 2

Selasa, 24/12/2024 16:15 WIB | Wilfrid Kolo
Petinggi PT MForce Indonesia saat meresmikan diler barunya di PIK 2, Kamal, Jakarta Utara
Petinggi PT MForce Indonesia saat meresmikan diler barunya di PIK 2, Kamal, Jakarta Utara

mobilinanews (Jakarta) - PT MForce Indonesia sebagai Agen TunggalPemegang Merek (ATPM) SM Sport, WMOTO, SYM dan CFMOTO terus mengembangkan jaringan dilernya untuk mendekatkan produk dan layanannya kepada masyarakat Indonesia.

Terbaru, PT MForce Indonesia meresmikan diler barunya di Kawasan Pantai Maju, Kamal Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, DKI Jakarta, Selasa (24/12/2024).

Dengan perluasan jaringan diler tersebut, PT. MForce Indonesia yang bermarkas di Cikarang Barat, Bekasi, Jawa Barat ini, ingin menjadi bagian dalam perkembangan dunia otomotif khususnya sepedamotor yang berjalan dinamis.

Berkaca dari keberhasilannya beberapa tahun belakangan, maka MForce akan lebih agresif melakukan penjualan di Indonesia pada tahun 2025. Untuk itu, perluasan jaringan diler atau jaringan penjualan dan layanan purna jual di kota Jakarta menjadi bagian penting dari ekspansi bisnisnya.

Managing Director PT MForce Indonesia, Wilianto mengatakan dengan hadirnya diler baru mereka di kawasan bisnis Kamal, maka ke depan mereka bisa meningkatkan penjualan ragam produk mereka seperti CFMOTO, ZEEHO, WMOTO, SM SPORT, dan LETBE INDONESIA di Jakarta Utara.

“Kami bangga untuk mengumumkan pembukaan diler kami di kota Jakarta Utara. Hadirnya dealer CFMOTO, ZEEHO, WMOTO, SM SPORT, dan LETBE INDONESIA di kota Jakarta Utara ini akan membantu kami untuk lebih meningkatkan volume penjualan produk dan juga memberikan layanan purna jual secara maksimal pada pelanggan kami,” ujar Wilianto, Selasa.

Alasan pemilihan pembukaan di Kamal, Jakarta Utara karena kebutuhan dan minat masyarakat yang tinggi terhadap produk otomotif terutama kendaraan roda dua yang berbeda dari produk-produk yang sudah ada..

Ia pun berharap diler yang dibangun di lokasi strategis Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 ini, bisa menajadi center point para konsumen yang ingin melihat model sepedamotor mereka.

Asal tahu saja, PT MForce Indonesia memiliki beberapa tipe motor dari CFMOTO, ZEEHO, WMOTO, SM SPORT, dan LETBE INDONESIA yang dipasarkan di Tanah Air.

Beberapa tipe yang akan dijual d diler adalah CFMOTO 500 SR VOOM, CLC 250 CC, CLC 450 CC, PAPIO XO-2, PAPIO XO-1, 1250 TR-G, 800 MT, 450 SR, 250 CL-X, 450 MT, 650 MT, 250 SR, CF1000SU-D, CF800SZ-2, CFORCE 110, CFORCE 450 AUL, dan CFORCE 625 AU 3L.

Ada juga sepedamotor dengan desain unik dan sporty seperti ZEEHO CITY SPORT, AE6, AE8, WMOTO GRETA, MORBIUS, DRACO, LETBE SERIES NEON, SM SPORT V16, E-CLASSIC, SM MASTER 200, GY 150 ARIES, SM 3, SM CLASSIC, SYM MAXSYM 508TL,

Kehadiran diler baru di Kawasan Bisnis PIK 2 ini, menunjukan komitmen PT MForce Indonesia untuk selalu menghadirkan produk dan layanan yang berkualitas untuk dapat di nikmati oleh masyarakat Indonesia.