Taksi Xanh SM, Transportasi Ramah Lingkungan yang Beri Keuntungan Bagi Pengemudi

Jum'at, 27/12/2024 15:10 WIB | Wilfrid Kolo
Deretan taksi Xanh SM yang menjadi transportasi baru di Jakarta
Deretan taksi Xanh SM yang menjadi transportasi baru di Jakarta

mobilinanews (Jakarta) - Xanh SM hadir di kota Jakarta sebagai pelopor penyedia layanan ride-hailing dengan armada yang sepenuhnya menggunakan kendaraan listrik.

Inisiatif di atas tidak hanya mendorong percepatan transformasi menuju transportasi ramah lingkungan, tetapi juga membuka berbagai peluang kerja menarik bagi tenaga kerja Indonesia, didukung oleh sistem bagi hasil yang kompetitif.

Xanh SM ingin hadir sebagai solusi transportasi ramah lingkungan yang sekaligus memberdayakan generasi muda pekerja keras Indonesia.

Dengan lebih dari 142 juta tenaga kerja berusia rata-rata 30 tahun, Indonesia memiliki talenta muda yang penuh semangat, adaptif, dan siap mendukung industri inovatif seperti transportasi berkelanjutan.

Antusiasme terpancar dari para pengemudi perintis Xanh SM, yang memandang peran baru mereka lebih dari sekadar pekerjaan, tetapi juga sebagai kontribusi penting dalam mewujudkan masa depan Indonesia yang lebih hijau.

"Bergabung dengan Xanh SM adalah kehormatan bagi saya, karena perusahaan ini tidak hanya membantu mengurangi polusi, tetapi juga berkontribusi pada masa depan yang lebih hijau," kata Rija Julhilmi, salah satu pengemudi pertama Xanh SM.

Dukungan untuk Pengemudi

Kebijakan tunjangan Xanh SM dirancang untuk membantu pengemudi di Jakarta beradaptasi dengan cepat dalam peran baru mereka, sekaligus memberikan kepercayaan diri untuk berkontribusi dalam revolusi transportasi ramah lingkungan di Indonesia.

Pengemudi menikmati berbagai keuntungan, termasuk sistem bagi hasil hingga 55%. Hal ini juga dipertegas oleh salah satu pengemudi perintis lainnya, Hero Hermanto.

“Dalam hal pendapatan mitra pengemudi, sistem bagi hasil Xanh SM sangat menguntungkan,” tuturnya.

Keuntungan lainnya adalah efisiensi biaya kendaraan listrik. Pengemudi Xanh SM dapat menikmati tarif pengisian daya yang jauh lebih murah dibandingkan dengan biaya bahan bakar bensin, yang memungkinkan penghematan biaya operasional hingga 50% - 70%.

Dengan demikian, pengemudi dapat mengurangi pengeluaran secara signifikan, berkontribusi pada keberlanjutan lingkungan, dan meningkatkan pendapatan bersih mereka.

Pengemudi baru juga akan menerima tunjangan keuangan selama 3 bulan sejak peluncuran. Guna memastikan stabilitas keuangan mereka selama beradaptasi dengan kendaraan listrik canggih dari perusahaan.

Pendekatan progresif ini menjadikan Xanh SM pilihan ideal bagi individu yang ingin berkarir dengan tujuan dan berkontribusi dalam transisi menuju kendaraan listrik.

Xanh SM juga menawarkan kebijakan deposit yang terjangkau. Pengemudi dapat mulai bekerja dengan kendaraan yang disediakan hanya dengan deposit sebesar Rp 1,3 juta dan pembayaran awal sebesar Rp50.000.

Selain itu, pengemudi akan mendapatkan subsidi 50% untuk upgrade SIM A ke SIM A Umum, dengan perusahaan menanggung 100% biaya tersebut hingga 31 Desember 2024. Dengan demikian, pengemudi dapat memenuhi persyaratan lisensi tanpa beban biaya yang besar/

Pengemudi juga mendapatkan pelatihan komprehensif mengenai budaya pelayanan, guna memastikan operasional yang profesional dan memberikan pengalaman yang ramah bagi penumpang.

Mereka sebagai perintis dan pengemudi inti yang memimpin tim berhak menerima bonus kinerja hingga Rp 2 juta per bulan, sebagai bentuk apresiasi atas kepemimpinan mereka.