Mobilinanews (Jakarta) - Tepat pada 12 Maret 2025 kemarin, Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol) Mohammad Yassin Kosasih, S.I.K., M.Si., M.Tr.Opsla., kini resmi menjabat sebagai Perwira Tinggi Badan Pemelihara Keamanan Kepolisian RI (Pati Baharkam Polri) yang ditugaskan pada Kementerian Keluatan dan Perikanan.
Sebelumnya, M. Yassin Kosasih telah memimpin Kepala Korps Kepolisian Perairan dan Udara Badan Pemelihara Keamanan Kepolisian RI (Kakorpolairud Baharkam Polri) sejak 7 Desember 2023 lalu. Namun, jabatan itu kini diserahkan kepada Irjen Pol Raden Firdaus Kurniawan yang sebelumnya menjabat sebagai Staf Ahli Sosial Budaya Kapolri (Sahlisosbud Kapolri).
Mutasi ini tertera dalam surat telegram ST/488/III/KEP/2025. Dalam surat TR bertanggal 12 Maret 2025 ini, ada 1.255 personel yang mengalami pergeseran jabatan. Dimana, mutasi ini merupakan hal yang wajar dalam dinamika organisasi Polri. Selain sebagai penyegaran, ini juga bagian dari pembinaan karier untuk meningkatkan profesionalisme anggota.
Irjen Pol M. Yassin Kosasih sendiri merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1991 yang berpengalaman di bidang Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) serta memiliki segudang prestasi, bahkan sudah mendapatkan sekitar lebih dari 10 tanda jasa penghormatan dari Kepolisian RI.
Menariknya lagi, prestasi perwira berusia 57 tahun ini bukan hanya dibidang keamanan dan pertahanan Indonesia, melainkan juga meraup segudang prestasi di industri motorsport atau berbagai kejuaraan balap nasional.
Dimana, M. Yassin Kosasih ini merupakan salah satu pembalap senior dari tim Jangkar Biru yang bernaung di bawah Gazpoll Racing Team yang cukup konsisten meraih kemenangan di berbagai kejuaraan balap nasional baik balap off-road, rally hingga kejuaraan balap touring hingga di tahun 2025 ini.
Kendati demikian, segenap tim Redaksi Mobilinanews.com turut mengucapkan selamat kepada Irjen Pol M. Yassin Kosasih yang mengemban tugas dan jabatan barunya. Semoga jabatan baru ini turut membawa keberkahan dan kesuksesan serta senantiasa menjadi pemimpin yang terus menginspirasi.