mobilinanews (Tangerang) - Menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia ke-71, booth Mitsubishi di ajang GIIAS 2016 mempersembahkan tema Merah-Putih yang direpresentasikan lewat seragam para tenaga pemasar dan usher PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB).
Tepat tanggal 17 Agustus 2016, seluruh petugas di booth Mitsubishi menggunakan selempang Merah-Putih.
Pengunjung GIIAS 2016 yang sudah ramai sejak pagi hari karena bertepatan dengan libur nasional, memadati booth Mitsubishi yang mendisplay model-model terbaiknya seperti All New Pajero Sport Limited Edition, New Mirage, Delica, serta mobil konsep bakal Small MPV, Mitsubishi XM Concept.
Nampak para pengunjung begitu menikmati keindahan desain dari XM COncept yang terpampang megah di panggung utama Mitsubishi. Small Crossover MPV ini menjadi bintang utama selama pameran berlangsung. (Zie)