F1 2017: Dua Perusahaan Ini Jadi Pemilik Saham, McLaren Punya Bos Baru
mobilinanews - Setelah lepas dari tangan Ron Dennis saham mayoritas McLaren F1 Team beralih menjadi milik dua perusahaan antara lain Bahrain Mumtalakat dan TAG Group.
Hal ini secara tidak langsung mendatangkan perubahan struktur di kubu McLaren Group. "Bahrain Mumtalakat dan TAG Group menjadi pemilik saham mayoritas McLaren Group dan Shaikh Mohammed bin Essa Al Khalifa akan menjadi McLaren Group Executive Chairman," lanjut keterangan resmi tersebut.
Tugas berat pun menanti, karena bagaimanapun juga Shaikh Mohammed bin Essa Al Khalifa akan terus berada dibawah bayang-bayang torehan gemilang Ron Dennis yang telah berjalan selama 37 tahun. Apalagi saat ini, McLaren F1 Team tengah sedang terpuruk di papan bawah klasemen sementara F1.
"Kepemilikan baru ini juga menghadirkan perubahan di McLaren Group dengan perusahaan induk baru McLaren Technology Group dan McLaren Automotive yang akan mendukung pertumbuhan bisnis dan merek McLaren yang terus berlanjut," beber keterangan resmi McLaren Group. (adri)