mobilinanews
Home »

Ini Alasan Nusantara Group Buka Dealer Mobil Honda Terbesar di Indonesia

Selasa, 31/07/2018 18:12 WIB
Ini Alasan Nusantara Group Buka Dealer Mobil Honda Terbesar di Indonesia
Honda Nusantara MT Haryono jadi dealer pertama dan terbesar bagi Nusantara Group. (foto: anto)

mobilinanews (Jakarta) – Honda kembali memperluas jaringan dengan meresmikan dealer Honda Nusantara MT Haryono di Jakarta (31/7) sebagai dealer resmi ke-144 di Indonesia.

Rupanya ada alasan khusus Nusantara Group buka dealer mobil Honda terbesar di Indonesia ini.

Sebelumnya Nusantara Group telah dikenal banyak menggawangi sejumlah dealer dari beberapa merek otomotif papan atas.

Mengapa baru sekarang? “Ada historinya, karena dulu saya sangat dekat dengan merek Honda,” jelas Joe Ferry, President Director Honda Nusantara MT Haryono di sela konferensi pers setelah seremoni pembukaan.

Dealer Honda Nusantara MT Haryono ini adalah dealer Honda yang pertama bagi Nusantara Group.

“Kami menilai Honda prospeknya sangat baik, Brand image juga baik, apalagi akan ada produk baru di GIIAS 2018,” tambah Joe.

Disinggung alasan pilih lokasi di JL. MT Haryono, Joe menjawab logis.

“Nusantara Group selalu pilih lokasi strategis, muara ke arah Bekasi, arah selatan dan timur, berdasarkan data Jasa Marga ada 16.000 mobil yang lalu lalang tiap harinya di JL. MT Haryono, jadi menurut kami ini sebuah added value,” tambahnya. 

Honda MT Haryono memiliki showroom 4 lantai seluas 2.582 m² sebagai yang terbesar di Indonesia dan mampu menampung 36 mobil display.

Dealer yang berlokasi di JL. MT Haryono Kav.6 RT.009, RW. 014, Kelurahan Kebon Baru, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan ini menawarkan layanan 3S (sales, service, spareparts) sesuai standar dealer Honda.
Semoga mampu membawa kontribusi maksimal untuk Honda Prospect Motor. (anto)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
vps.indonews.id