mobilinanews

Dua Pembalap ABM Motorsport Ini Diultimatum Paul Montolalu, Bikin Blunderkah?

Sabtu, 31/08/2019 02:48 WIB
Dua Pembalap ABM Motorsport Ini Diultimatum Paul Montolalu, Bikin Blunderkah?
Eric Montolalu dan Valentino Ratulangi, lecutan semangat ala Paul Montolalu (foto : bs)

mobilinanews (Sentul) - Dua pembalap ABM Motorsport yang kebetulan asal Manado, Sulawesi Utara diultimatum bos ABM Paul F Montolalu.

Keduanya dilarang balap jika tidak berhasil meningkatkan prestasi di ISSOM yang kini tengah berlangsung di Sentul International Circuit, Bogor.

"Saya kan pada 3 putaran ini nyaris mulu naik podium di kelas OMR BMW. Saya hanya urutan 4. Nah, Pak Paul menyemangati bagaimana agar saya bisa tembus podium urutan 3 alias podium," ungkap Eric kepada mobilinanews.

Tak hanya Eric, Valentino Ratulangi juga kena "warning" serupa dari CEO ABM Motorsport tersebut.

"Kalau saya sih lain dengan Eric. Kali ini, kan saya turun di balap mobil dan drift. Pengalaman baru banget nih. Nah, untuk di Indonesian Drift Prix, saya ditargetkan bisa masuk final kelas Pro 1 hehe," tawa Valen.

Kalau kalian tidak bisa -- semoga bisa sih -- emang ada punishment dari pembalap senior tersebut?

"Ya, secara bercanda, Pak Paul bilang tidak boleh balap lagi. Tapi, sebenarnya itu, cara beliau menyemangati saya agar berprestasi lebih baik. Bahkan diminta agar lebih berani melakukan overtake di tikungan hahaha...," buka Eric.

Bagaimana dengan Vaen?

"Ya sama, itu cara Pak Paul menempa saya. Kan semua harus ada target, jadi jelas parameternya. Kalau saya gagal melaju ke babak final di drift, saya nggak boleh ikut kelas yang night race. Terima kasih atas lecutan semangatnya, Pak Paul hehe," terang Valen. 

Eric dengan BMW 318 akan berlaga di kelas OMR BMW dan STCR 2 BMW 2100, sedang Valen yang baru musim ini ikutan balap mobil di ETCC 2000 Promotion dan STCR 2 BMW 2100 dengan mobil BMW E36. (bs)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo