mobilinanews

Meski Pejabat Penting, Alm. Arminsyah Hanya Ikut Balap Mobil Retro di Sentul

Minggu, 05/04/2020 22:29 WIB
Meski Pejabat Penting, Alm. Arminsyah Hanya Ikut Balap Mobil Retro di Sentul
Almarhum Dr Arminsyah, hobi balap mobil kelas Retro di sirkuit Sentul International Bogor. (Foto : ist)

mobilinanews (Jakarta) – Ternyata, almarhum Dr. Arminsyah (Wakil Jaksa Agung RI) dikenal memiliki hobi balap mobil.

Pak Armin tergabung di Gazpoll Racing Team yang dikomandani Tomi Hadi. Balap mobil hanya untuk menyalurkan hobi otomotifnya.

Menurut Dedy, manajer Gazpoll RT almarhum mulai bergabung di tim sudah cukup lama. Terakhir, Pak Armin tercatat sebagai Pembina.

“Di Gazpoll RT ini memang banyak bergabung teman-teman dari institusi polisi, kejaksaan dan pengusaha, yang kumpul buat nyalurin hobi balap. Termasuk Pak Armin,” kata Dedy seperti dikutip dari www.suara.com.

Meski pejabat penting di Kejaksaan Agung, almarhum tidak mengikuti kelas yang wah seperti kelas Euro 3000 Pro dengan mobil Porsche hingga BMW X4.

Melainkan hanya turun di kelas Retro Cup Indonesia dengan mengandalkan Toyota Corolla DX keluaran tahun 1982.

“Iya, beliau memang suka mobil klasik dan retro. Selain dengan Corolla DX 1982, juga memiliki satu unit BMW klasik, bukan yang baru,” terang Dedy.

Ditanya soal prestasi almarhum di ajang balap mobil?

“Nggak luar biasa sih. Tapi ada di kelas menengah lah. Kan memang sekadar hobi hehe,” lanjutnya.

Namun belakangan, Pak Armin jarang aktif balap sejak dilantik sebagai Wakil Jaksa Agung. Kabarnya memang dilarang HM Prasetyo, Jaksa Agung saat itu, karena balap mobil dikesankan olahraga mewah.

Yang menarik, meski gak ikut balap belakangan Pak Armin acap hadir ke sirkuit Sentul di Bogor.

"Beliau gak ikut balap. Cuma datang, bertemu dengan komunitas, jadi sudah cukup jadi hiburan buat beliau,” lanjut Dedy yang menganggap Pak Armin seperti kakak dan ayahnya.

Seperti diberitakan, Wakil Jaksa Agung Dr Arminsyah meninggal dunia dalam kecelakaan tunggal di tol Jagorawi Km 13 pada Sabtu (4/4/2020) sore kemarin.

Nissan Skyline GTR R35 yang dikemudikan menabrak media pembatas tengah jalan tol, melintir terbang, balik arah dan terbakar.

Belakangan diketahui, mobil tersebut milik Tomi Hadi sahabatnya di Gazpoll Racing Team. 

Saat kejadian, Tomi Hadi bersama Sapta Marhaendra mengikuti di belakang dengan mengendarai Mercedes-Benz. (bs)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo