mobilinanews

Yusak Billy (Honda): Hadapi Kompetitor Pasang Harga Lebih Murah, Kami Miliki Produk Kompetitif dan Jaringan Aftersales

Jum'at, 24/02/2023 22:08 WIB
Yusak Billy (Honda): Hadapi Kompetitor Pasang Harga Lebih Murah, Kami Miliki Produk Kompetitif dan Jaringan Aftersales
Yusak Billy (kiri) bersama Alvin Bahar saat preskon Honda Racing Indonesia di booth Honda pameran IIMS 2023 di JI Expo Kemayoran Jakarta, Jumat (24/2/2023)

mobilinanews (Jakarta) - Seperti tahun-tahun sebelumnya, PT Honda Prospect Motor (HPM) akan kembali berpartisipasi pada ajang pameran otomotif IIMS (Indonesia International Motor Show) 2023 di JI-Expo Kemayoran Jakarta, 16-26 Februari 2023.

Honda menganggap, IIMS salah satu pameran otomotif penting dan bergengsi. Dan bagi Honda, IIMS tidak hanya menjadi sarana promosi sekaligus melakukan penjualan, memperkenalkan model- model Honda kepada konsumen, serta meningkatkan eksistensi di pasar otomotif nasional.

Untuk mengulik lebih jauh program Honda di ajang IIMS, penetrasi dan target Honda di tahun 2023, Mobilinanews berkesempatan melakukan wawancara dengan Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor. Petikan wawancaranya sebagai berikut :

Menurut Anda, apa arti penting pameran otomotif international IIMS 2023 yang diselenggarakan di Semester 1 tahun ini?

"IIMS adalah salah satu ajang pameran otomotif bergengsi yang ada setiap tahunnya. Selain untuk melakukan penjualan, IIMS juga menjadi wadah bagi kami memperkenalkan model-model Honda ke lebih banyak konsumen dan meningkatkan eksistensi Honda di pasar otomotif.

Karena itu, kami menyambut ajang ini dengan antusias dan akan menawarkan berbagai program penjualan yang akan memberikan keuntungan lebih sekaligus semakin meringankan konsumen untuk memiliki mobil Honda."

Model dan varian apa saja yang akan dihilite Honda di IIMS 2023? 

"Tentu kami menampilkan berbagai model Honda, khususnya model-model populer yang diminati oleh konsumen. Seperti Honda WR-V, All New Honda BR-V, Honda City Hatchback RS, All New Honda HR-V, Honda Brio, All New Civic RS dan New Honda Accord. Total terdapat 16 unit mobil display yang dapat dilihat konsumen pada IIMS 2023."

Selain tetap menawarkan berbagai program penjualan, apakah ada model baru yang akan diluncurkan, atau penyegaran produk?

"Iya, betul. Selain memberikan berbagai program penjualan, Honda juga akan berfokus untuk menampilkan berbagai model Honda yang saat ini sangat diminati para konsumen. Seperti Honda WR- V, model SUV Honda yang untuk pertama kalinya ditampilkan di ajang pameran otomotif sejak diluncurkan bulan November tahun lalu."

Honda WR-V sebagai produk terbaru Honda mendapat saingan dari brand China yang baru dilainching di IIMS, dengan spec 11-12 namun dengan harga jauh lebih murah. Apa komentar Anda?

"Menurut saya tidak ada masalah ya. Selain kami merasa produk Honda kompetitif, memiliki pelanggan loyal, juga mempunyai layanan aftersales berpengalaman hingga ke seluruh Indonesia yang teruji selama bertahun-tahun."

Berapa target SPK Honda di IIMS 2023, dan berapa realisasi SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) Honda pada IIMS Hybrid tahun 2022?

"Pada IIMS tahun ini, Honda masih akan berfokus pada berbagai penawaran penjualan spesial, serta produk-produk baru yang memiliki antusiasme besar saat ini, seperti All New HR-V, All New BR-V dan Honda WR-V.

Untuk IIMS Hybrid 2022 lalu, kami juga tidak mematok target penjualan dengan angka tertentu. Tetapi, dapat berhasil mencatatkan sebanyak 1.069 SPK. Tahun ini, mudah-mudahan bisa lebih baik lagi, mengingat kondisi menuju normal kembali. Tidak ada pembatasan pengunjung di suatu pameran."

Menurut pengamat ekonomi, tahun 2023 disebut tahun ketidakpastian, resesi ekonomi mengintai, juga disebut tahun hiruk pikuk politik. Bagaimana Honda menyikapi prediksi tersebut?

"Justru kami melihat, pasar otomotif masih mempunyai potensi di tahun ini, terutama dengan tren penjualan yang masih meningkat pasca pandemi dan munculnya model-model baru.

Meskipun demikian, kondisi ekonomi global dan pasokan komponen akan menjadi perhatian untuk merancang strategi dan target di tahun ini.

Fokus kami di tahun ini adalah bisa meningkatkan kapasitas produksi secara bertahap sesuai dengan alokasi pasokan komponen dan berusaha memenuhi permintaan konsumen dengan lebih cepat."

Bagaimana update SUV Honda WR-V, sebagai model terbaru Honda memasuki tahun 2023, dan berapa target penjualan WR-V tahun ini?

"Progress penjualan Honda WR-V di awal tahun masih sejalan dengan target kami saat ini, di mana kami menargetkan pemesanan sekitar 30 ribu unit per tahunnya.

Pada Desember lalu, setelah diluncurkan sebulan sebelumnya, Honda WR-V sudah tercatat 1.700 unit dideliverykan kepada konsumen."

Tentang ekspor produk Honda Prospect Motor, tahun lalu terealisasi berapa unit, model apa saja dan diekspor ke negara mana saja? Bagaimana dengan proyeksi ekspor tahun ini?

"Sepanjang tahun 2022 kemarin, Honda telah mengekspor total 9.030 unit, di mana 5.400 unit Honda BR-V dikirim ke Jamaica, Grand Cayman, Barbados, Trinidad & Tobago, Grenada, St. Kitts, St. Lucia, Thailand, Afrika Selatan, Bangladesh dan Filipina, serta Honda Brio yang kami ekspor ke Filipina sebanyak 3.630 unit.

Pada tahun 2023, Honda juga akan mulai mengekspor Honda WR-V ke beberapa negara, sehingga secara total, kami memiliki target dapat mengekspor sekitar 30 ribu unit All New BR-V, Honda Brio dan Honda WR-V."

Segmen kendaraan SUV (Sport Utility Vehicle) kini jadi tren yang dicari konsumen, bagaimana Honda menyikapi dan apa saja effort untuk memenuhi kebutuhan konsumen?

"Kami melihat bahwa tren SUV memang memiliki peningkatan penjualan yang paling konsisten dan signifikan dibandingkan segmen lain di beberapa tahun terakhir. Pertumbuhan segmen SUV di Indonesia berjalan seiring dengan pemerataan ekonomi serta pengembangan infrastruktur di berbagai daerah di Indonesia.

Kondisi ini menciptakan pasar otomotif baru di mana konsumen menginginkan mobil yang lebih sesuai dengan kondisi alam dan kebutuhan mereka.
Untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan mobil SUV, pada 2 tahun terakhir ini kami telah memberikan penyegaran baru untuk model SUV kami, seperti BR-V, HR-V dan CR-V.

Hingga menambah line up SUV dengan memperkenalkan model baru yaitu Honda WR-V di kelas SUV, sehingga konsumen dapat semakin banyak memiliki pilihan sesuai kebutuhannya."

Tentang elektrifikasi, ada kesan Honda ketinggalan dengan brand lain yang bahkan telah memproduksi dan menjual EV (Electric Vehicle) di pasar otomotif Tanah Air. Apakah Honda tengah menyiapkan produk EV untuk diluncurkan tahun ini?

"Honda memiliki visi dan target secara global untuk mencapai karbon neutral di semua aktifitas perusahaan di tahun 2050. Sejalan dengan visi tersebut, tahun 2023 ini, Honda akan menghadirkan 2 model e:HEV atau hybrid di Indonesia, diikuti dengan model-model berbasis listrik lainnya dalam beberapa tahun mendatang, termasuk model yang akan diproduksi di tanah air."

Terakhir, apa harapan Anda terhadap penyelenggaraan IIMS 2023, di mana sudah lebih bebas masyarakat untuk hadir di acara pameran otomotif dengan dicabutnya PPKM oleh pemerintah, pandemi menjadi endemi?

"Untuk IIMS 2023 ini, kami berharap dapat menjadi pembuka ajang pameran otomotif yang menyenangkan bagi para pecinta otomotif. Semoga segala program serta mobil-mobil display yang kami siapkan dapat dinikmati oleh para konsumen, dan berharap ajang ini dapat turut menjadi pendorong peningkatan pasar otomotif di awal semester tahun ini." (budi santen)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo