mobilinanews

Porsche Sprint Challenge Indonesia Rd 2 : Fadil Alam Juara Sprint Race, Aldio Oekon Menangi Endurance di Sirkuit Mandalika

Minggu, 14/01/2024 21:08 WIB
Porsche Sprint Challenge Indonesia Rd 2 : Fadil Alam Juara Sprint Race, Aldio Oekon Menangi Endurance di Sirkuit Mandalika
Searah jarum jam, dari atas : Rio SB, Fadil Alam, Aldio Oekon, kemudian para juara Endurance dan Fadil Alam - Rudi SL bersama Porsche 911 GT3 Cup andalannya. (foto : kolase)

mobilinanews (Lombok) - Pembalap muda Ahmad Fadilah Alam dan Aldio Okoen memenangi Porsche Sprint Challenge (PSCI) 2024 rd 2 di Pertamina Mandalika Lombok, Nusa Tenggara Barat, Sabtu-Minggu (13-14/1/2024) di kelas berbeda.

Fadil Alam dari Apriwa Motorsport menjuarai kelas Sprint Race PSCI yang dihelat hari Sabtu. Juara dua ditempati Rio SB (Risqy Motorsport), dan juara tiga direbut Aldio Oekon (Citadel Racing Team). 

Ini seperti saling gantian. Pasalnya, pada rd 1 pada 9 Desember lalu, juara 1 Rio SB, juara 2 Fadil Alam dan juara 3 Aldio Okoen. 

Sedangkan pada hari Minggu, dilangsungkan kelas Endurance dengan durasi balap 45 menit + lap, dimenangkan Aldio Okoen yang memilih tampil single fighter (alias sendiri aja).

Untuk Endurande ini, juara dua ditempati Hendrik Jaya Soewatdy dan John Kwon (Semen Merah Putih) dan juara tiga (Ahmad Fadilah Alam dan Rudi Laksmana). 

Hanya saja, karena berbagai kesibukan, balapan one make race yang menggunakan Porsche 911 GT3 Cup kali ini hanya diikuti 7 mobil dari 10 mobil yang tersedia.

``Dipastikan, 10 mobil akan ready untuk balapan Porsche Sprint Challenge Indonesia pada final round, 27-28 Januari dua minggu ke depan. Karena spare part yang kita butuhkan, sudah datang dari Jerman," janji Bagoes Hermanto selaku CEO Supersport Motorsport sebagai penyelenggara PSCI. (bs)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo