Kaleidoskop 2019 : Meringkas Region Balap Motor & Kembali Masuk TV

Minggu, 29/12/2019 16:10 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Gebrakan lain untuk mengembalikan balap motor menjadi primadona motorsport di Indonesia, yakni dengan akan menayangkan di televisi nasional secara reguler. Baik secara live maupun taping delay.

"Hal signifikan yang akan membuat tahun 2019 ini berpotensi lebih baik dari 2018, balap motor akan kembali dikemas di televisi. Kami ingin para pembalap motor menjadi selebriti, seperti beberapa tahun lalu," ungkap Medya Saputra, Waketum Olahraga Sepeda Motor IMI Pusat.

Seperti dikutip AutoMGZ Journal of The IMI, Medya menyebutkan 6 tahun lalu balap motor bebek disiarkan langsung di tv yang lebih dikenal dengan Indoprix.

Namun 6 tahun terakhir live tv hilang, dan peserta balap menjadi agak surut. 

"Tapi di tahun 2019 ini, kami akan bekerja sama dengan satu televisi nasional untuk kembali menyiarkan balap motor. Labelnya, Oneprix yang bakal live di TVOne. Oneprix ini akan mencari para juara baru balap motor di Indonesia," terangnya.

Secara konsep, dijelaskan Medya, bahwa yang akan ditayangkan di Oneprix adalah para juara nasional motor bebek yang berasal dari Kejurnas Motoprix dari region yang ada. 

Terkait region sendiri, kabarnya juga akan diringkas dan dipersempit. Dari sebelumnya, 6 wilayah menjadi 4 saja. Lengkapnya adalah sebagai berikut : Region A terdiri-dari 10 provinsi di Sumatera), Region B berisi Jawa, Bali, NTB dan NTT. 

Lalu, Region C yakni Kalimantan serta Region D terdiri-dari Sulawesi, Maluku, Maluku Utara, Papua & Papua Barat. (bs)

 

 

TERKINI
FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 F1: Paket Premium Max Verstappen, Fernando Alonso dan Adrian Newey di Aston Martin. Begini Peluang dan Tantangannya