Oke Junjunan Siap Pimpin Kembali IMI Jabar Jika Klub-Klub Menghendaki

Rabu, 08/06/2016 18:03 WIB

mobilinanews (Bandung) – Oke D Junjunan menyambut positif respon dari klub-klub anggota Pengprov IMI Jawa Barat yang menghendaki kembali memimpin IMI.

“Ya, kalau teman-teman memang menghendaki saya jadi ketum Pengprov IMI Jawa Barat lagi, saya tidak mengelak. Tapi, saya masih akan mendengar dulu aspirasi baik dari klub roda dua maupun roda empat di Jawa Barat. Sejauh mana aspirasi mereka,” ujar Oke kepada mobilinanews.

Menurut pria ramah yang pernah dua periode menjabat sebagai ketum IMI Jawa Barat itu, saat ini ia tetap berkecimpung di bidang otomotif dengan aktif di Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Jawa Barat.

“Passion saya memang di otomotif. Meski tidak lagi sebagai ketum Pengprov IMI Jawa Barat, saya tetap membina komunikasi dengan teman-teman klub di Jawa Barat. Saya tipikal orang suka turun dan bergaul dengan teman-teman di lapangan,” ungkap mantan pebalap serbabisa itu.

Seperti diketahui, beberapa klub menyuarakan Oke Junjunan untuk kembali memimpin IMI Jawa Barat. Dalam regulasi, figur yang pernah memimpin IMI tapi melewati satu periode kepemimpinan berikutnya boleh mengajukan diri sebagai ketum IMI lagi.

Dijadwalkan, seluruh Pengprov IMI se-Indonesia harus melakukan Musprov IMI untuk memilih ketua baru dengan deadline Desember mendatang. Belum diketahui, pada bulan apa Musprov IMI Jabar dilangsungkan.

Kita tunggu saja. (Teks Budi Santen)

 

TERKINI
FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 F1: Paket Premium Max Verstappen, Fernando Alonso dan Adrian Newey di Aston Martin. Begini Peluang dan Tantangannya