Andreas Mikkelsen Berjaya Di WRC Polandia

Senin, 04/07/2016 17:50 WIB

mobilinanews ( Polandia) -  World Rally Championship  memasuki seri keenam di Polandia pada akhir pekan lalu (1-3/07). Perlombaan yang berlangsung di Mikolajki ini tidak bisa dianggap enteng oleh para pereli karena memiliki medan berat.

Reli ini merupakan reli tertua di dunia karena diadakan pertama kali pada 1921.Pada seri 2016 ini pemenangnya adalah Andreas Mikkelsen. Pereli asal Norwegia ini berhasil mengalahkan rekan setimnya di VW, Sebastian Ogiersejak awal lomba.

"Secara garis besar, lintasan di sini sangatlah licin," ungkap Mikkelsen kepada crash. Tidak sembarangan mengebut di lintasan  gravel reli Polandia ini karena memiliki kontur tanah yang labil bila dibandingkan seri lainnya.

Gangguan pun muncul dari pereli Estonia, Ott Tanak yang berhasil mengambil alih kepemimpinan pada hari kedua (02/07). Beberapa SS (Special Stage) dan SSS (Super Special Stage) dimenangi pereli D Mack Ford ini sehingga Mikkelsen harus merelakan turun pangkat ke posisi kedua.  

Pereli Hyundai asal Selandia Baru, Hayden Paddon juga siap mengambil alih keadaan  jika Mikkelsen dan Tanak gagal kehilangan gap berharga karena kesalahan pada salah satu SS.
Sayangnya, Tanak kehilangan gap berharga akibat kerusakan minor pada bagian kaki-kaki mobil di hari terakhir (03/06), sehingga kepemimpinannya diambil alih Mikkelsen.

"SS Baranowo ini merupakan salah satu yang tersulit dalam reli ini dan saya berhasil mengatasinya dengan mudah," ungkap Mikkelsen. Memang tidak mudah memenangkan SS ini karena memiliki kontur tanah yang licin dan berbatu.

Pada akhirnya, Mikkelsen memenangkan lomba disusul Tanak di peringkat kedua. Sedangkan Paddon malah "jalan ditempat" alias bertahan di posisi ketiga dan rekan setimnya asal Belgia Thierry Neuville finish di tempat keempat. Rekan setim Mikkelsen, Latvala finish kelima pada perlombaan ini.

"Ini merupakan akhir terbaik bagi saya karena peforma saya sangat baiksejak awal lomba. Saya akhirnya berhasil menjuarai lomba karena laju yang baik dan pengaruh kondisi lintasan," tambah Mikkelsen. (berto pramadya)

Hasil Lomba
1. Andreas Mikkelsen    NOR Volkswagen Motorsport II Polo R WRC    2h 37m 34.4s T
2. Ott Tanak    EST DMACK WRT Ford Fiesta RS WRC    +26.2s T
3. Hayden Paddon    NZL Hyundai Motorsport N Next Gen i20 WRC +28.5s M
4. Thierry Neuville    BEL Hyundai Motorsport Next Gen i20 WRC +29.3s M
5. Jari-Matti Latvala    FIN Volkswagen Motorsport Polo R WRC    +33.8s M
6. Sebastien Ogier    FRA Volkswagen Motorsport Polo R WRC    +40.3s M
7. Craig Breen    GBR Abu Dhabi Total WRT DS 3 WRC +2m 01.4s
8. Mads Ostberg    NOR M-Sport WRT Ford Fiesta RS WRC    +3m 04.6s M
9. Eric Camilli    FRA M-Sport WRT Ford Fiesta RS WRC    +5m 23.1s M
10. Teemu Suinen    FIN Skoda Fabia R5    +5m 53.3s WRC2
11. Lorenzo Bertelli    ITA FWRT s.r.l. Ford Fiesta RS WRC    +5m 57.0s
12. Stephane Lefebvre    FRA Abu Dhabi Total WRT DS 3 WRC +6m 38.0s
13. Elfyn Evans    GBR M-Sport Ford Fiesta R5    +6m 42.9s WRC2
14. Esapekka Lappi    FIN Skoda Fabia R5    +8m 26.0s WRC2
15. Henning Solberg    NOR Ford Fiesta RS WRC    +9m 00.3s

 

TERKINI
FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 F1: Paket Premium Max Verstappen, Fernando Alonso dan Adrian Newey di Aston Martin, Begini Peluang dan Tantangannya