Buka Bersama Konsumen Loyal, Wahana Bakal Kawal Mudik dengan Bale Santai

Senin, 17/03/2025 12:10 WIB | Wilfrid Kolo
Buka Puasa Bersama Wahana Honda dan konsumen loyal di Jakarta
Buka Puasa Bersama Wahana Honda dan konsumen loyal di Jakarta

mobilinanews (Jakarta) - PT Wahana Makmur Sejati (WMS) mengapresiasi konsumen loyalnya dengan menggelar acara buka bersama bertajuk `Bersama Honda Rayakan Ramadhan Dalam Kebersamaan` yang diikuti lebih dari 40 konsumen di Gumati Jakarta, Jumat (14/3)

Giat ini merupakan bagian dari acara divisi Honda Customer Care Centre (HC3) PT Wahana Makmur Sejati (WMS) di bulan suci Ramadhan yang mengampanyekan tema besar `Lebaran Nusantara Honda 2025`

Kampanye tersebut terdiri dari beberapa kegiatan antara lain buka bersama (bukber), posko mudik Bale Santai Honda dan AHASS Siaga+ 2025 yang diadakan di Jakarta-Tangerang.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi, mengenal satu sama lain dengan lebih baik, memahami lebih jauh akan kebutuhan konsumen saat ini dan berbuka bersama.

Konsumen loyal yang menghadiri kegiatan buka bersama ini merupakan konsumen yang selalu melakukan pembelian sepeda motor honda di jaringan dealer PT Wahana Makmur Sejati dan merekomendasikan kepada orang-orang terdekat untuk selalu menggunakan sepeda motor Honda.

Tak hanya itu, Wahana Honda juga mengambil inisiatif untuk merawat sepeda motor konsumen di bengkel resmi Honda (AHASS) dengan menggunakan aplikasi Wanda.

"Melalui kegiatan buka bersama kali ini, kami ingin lebih mengenal dan memahami kebutuhan konsumen saat ini sehingga kami dapat terus meningkatan kualitas pelayanan serta mampu memenuhi kebutuhan konsumen khususnya yang berdomisili di wilayah Jakarta-Tangerang," ungkap Dept. Head HC3 PT Wahana Makmur Sejati, Siti Mulyanah.

Di acara ini, HC3 PT WMS juga mensosialisasikan posko mudik Bale Santai Honda yang berlokasi di SMAS PGRI Balaraja, Tangerang. Posko mudik ini akan mulai beroperasi selama 24 jam pada 28 Maret 2025 hingga 6 April 2025.

Bale Santai Honda akan dilengkapi dengan beragam fasilitas yang akan memberikan kenyamanan lebih bagi konsumen. Dengan adanya posko mudik, konsumen Honda dapat dengan nyaman melakukan kegiatan mudik dan sampai di tempat tujuan dengan selamat untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama keluarga tercinta.

Selain itu terdapat pula AHASS Siaga+ yang akan selalu siap sedia memberikan pelayanan kepada konsumen selama mudik lebaran 2025 dan juga didukung oleh armada Honda Care yang selalu siap hadir saat terjadi kendala di jalan cukup dengan telfon ke 1500-989.

"Di tahun ini kami juga akan menyiapkan posko mudik Bale Santai Honda yang dapat dikunjungi konsumen ketika arus mudik lebaran 2025 dimulai. Tentunya posko ini akan sangat nyaman dan cocok untuk menghilangkan lelah bagi konsumen yang mudik menggunakan sepeda motor Honda," tutup Siti Mulyanah.