mobilinanews (Tangerang) - Pasar otomotif Indonesia kembali bergeliat dengan hadirnya pameran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016. Tak hanya di segmen kendaraan penumpang, tapi juga di segmen mobil komersial.
Salah satu merek komersial yang mampu meraup sukses hingga pertengahan pelaksanaan pameran adalah Mitsubishi Fuso. 6 hari di GIIAS 2016, sebanyak 239 unit kendaraan niaga Mitsubishi Fuso sudah terjual.
Angka ini jauh melambung melebihi penjualan di GIIAS tahun lalu. "GIIAS tahun lalu penjualan kita berjumlah 146 unit sampai akhir pameran. Tahun ini, sampai malam kemarin saya terima laporan penjualan di GIIAS sudah ada 239 unit," sebut Duljatmono, Director of MFTBC Marketing Division di booth Mitsubishi Fuso, Kamis (18/8).
Dijelaskan oleh Duljatmono, Mitsubishi Fuso di GIIAS tidak menargetkan jualan, tapi hanya hadir untuk memperluas informasi Fuso kepada masyarakat.
"Tapi alhamdullilah jualannya sudah lebih dari tahun lalu. Bahkan kita berharap akan tambah terus sampai akhir," lanjut Duljatmono
"Mudah-mudahan ini juga sekaligus jadi pertanda bahwa di semester 2 penjualan kendaraan komersial bisa meningkat dan lebih baik lagi," tutup pria yang saat ini juga memegang jabatan di GAIKINDO. (Zie)