mobilinanews

Huga Laverda Siap Cetak Prestasi Terbaik di Honda Brio Speed Challenge 2018

Jum'at, 02/11/2018 20:56 WIB
Huga Laverda Siap Cetak Prestasi Terbaik di Honda Brio Speed Challenge 2018
Persaingan antar pembalap semakin ketat di Honda Brio Speed Challenge 2018. (foto : ist)

mobilinanews (Sentul) - Ajang balap Honda Brio Speed Challenge (HBSC) kelas Promotion, Huga Laverda Labib (Privateer) menduduki posisi puncak dengan 111 poin.

Diikuti Irfan Fauzie (Privateer) dengan 98 poin di posisi kedua dan Rio R Bramantio dari tim Bank BJB B16 Apspeed dengan 60 poin di posisi ketiga.

"Saya akan berusaha tampil terbaik, untuk tetap berada di posisi puncak klasemen. Dan berharap bisa menjadi juara umum HBSC 2018," ujar Huga.

Kemudian di kelas Rookie, Aditya Gunarsa (Privateer) berhasil menunjukkan performa terbaiknya dengan menyabet posisi pertama setelah mengumpulkan 92 poin.

Namun bersaing ketat dengan Reyno Romein dari tim Bank BJB Delta Garage Racing di posisi kedua dengan 91 poin atau hanya berselisih 1 poin diantara keduanya.

Sementara itu, Mirza Putra Utama (Privateer) berada di posisi ketiga dengan 79 poin.

Jonfis Fandy sebagai Marketing & After Sales Service Director mengatakan, seri keenam ini, kompetisi menjadi semakin ketat karena kemampuan para pembalap juga terus meningkat.

"Seri kali ini merupakan seri terakhir di Sirkuit Sentul sebelum seri pamungkas yang akan diselenggarakan di Sirkuit BSD. Semoga para pembalap dapat terus menunjukkan performa terbaiknya hingga babak final,” harap Jonfis. (bs)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo