mobilinanews

Sampai Oktober 2018 Penjualan Truk Hino Naik 36 Persen

Rabu, 14/11/2018 18:51 WIB
Sampai Oktober 2018 Penjualan Truk Hino Naik 36 Persen
Hino Dutro dan Ranger jadi tulang punggung penjualan Hino di Indonesia. (anto)

mobilinanews (Tangerang) – Kegiatan Customer Satisfaction Contest 2018 yang diadakan PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) di Tangerang (14/11) sekaligus menjadi pengumuman resmi meningkatnya penjualan kendaraan komersial Hino. 

Dimana sampai bulan Oktober 2018 ini penjualan truk Hino naik 36 persen. 

“Melalui CS Contest ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan kepada Hino sehingga pada kedepannya dapat meningkatkan penjualan dan memperkuat posisi Hino sebagai market leader medium duty truck dalam 18 tahun terakhir ini,” jelas Santiko Wardoyo, Sales & Promotion Director HMSI.

Sebelumnya, penjualan Hino pada periode Januari-Oktober 2018 mencapai 32.117 unit atau meningkat 36 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu. 

Bahkan di bulan Oktober 2018 kemarin Hino New Dutro berhasil memecahkan rekor penjualan bulanan tertinggi dengan berhasil dilepas kepasaran sebanyak 1.806 unit. 

“Tahun ini pasar kendaraan niaga sangat bergairah karena perekonomian dan pembangunan cukup baik,” tambah Santiko. 

Menurutnya pnjualan Hino lebih banyak di sektor logistik, proyek infrastruktur dan tambang. Pangsa pasar Hino pun pada Januari-Oktober 2018 ini di sektor medium duty truck mencapai 63%. 

Sementara itu Hino Dutro di kelas light duty truck juga berhasil menjaga pangsa pasar dengan baik melalui perolehan 20%”.

Laris manis, seiring meningkatnya infrastruktur di berbagai wilayah di Indonesia. (anto) 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo