mobilinanews
Home »

MotoGP 2024 Inggris: Segar Usai Bulan Madu di Sardinia, Francesco Bagnaia Siap Hadapi Tantangan Marc Marquez dan Jorge Martin

Jum'at, 02/08/2024 17:07 WIB
MotoGP 2024 Inggris: Segar Usai Bulan Madu di Sardinia, Francesco Bagnaia Siap Hadapi Tantangan Marc Marquez dan Jorge Martin
Duet Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini, bakal pakai GP3 di raceday GP Inggris pekan ini (Foto: ist)

mobilinanews (Inggris) - Francesco 'Pecco' Bagnaia tak hanya menikmati libur musim lantas, tapi juga menikmati bulan madu fantastis jelang GP Inggris akhir pekan ini.

Bersama sang istri, Domizia Castagnini,  Pecco mampir di Sardinia -salah satu icon wisata Italia. Ia sebut itu momen yang fantastis dalam kehidupannya. Meski hanya beberapa hari ia menyebut semua yang dijalani benar-benar luar biasa.

"Jauh lebih fantastis dari yang sebelumnya saya bayangkan," kata pe.balap tim pabrikan Ducati itu jelang GP Inggria di Sirkuit Silverstone.

Ia tak bisa berlama-lama berbulan madu karena mulai disibukkan lagi oleh jadwal balapan. Ia harus tampil di Race of Champions, balap one make race di atas New PanigaleV4, bersama 15 pembalap Ducati yang aktif di MotoGP dan WSBK. Race berdurasi 10 laps berlangsung di Sirkuit Misano.

Meski kecapekan sebagai pengantin baru dan latihan rutin, Bagnaia mengaku siap terjun di putaran 11 serial musim ini di Inggris. Menang dengan mengalahkan rivalnya macam Jorge Martin (Pramac), Marc Marquez (Gresini), Enea Bastianini (Ducati) setidaknya Pecco membuktikan  bisa fokus di trek tanpa terganggu oleh status pengantin baru yang katanya fantastis itu.

'Saya menyukai karakter Sirkuit Silverstone. Lintasannya juga mulus, tak bergelombang," kata Pecco yang tengah menjadi pemimpin klasemen sementara dengan keunggulan 10 poin atas Martin di urutan kedua dan 56 poin atas Marquez di P3.

Mencoba kejar gelar juara dunia kali ketiga setelah 2022 dan 2023, Pecco merasa ia kini semakin matang saat berlaga. Ditambah oleh performa GP24 yang konsisten, ia percaya diri bisa membendung ambisi Martin dan Marquez dalam perebutan gelar.

Buat Martin, terlebih Marquez, beberapa race awal paroh kedua musim ini sangat penting jika ingin terus berada di jalur perebutan gelar.  (rn)

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
vps.indonews.id