mobilinanews

Bintang "Bocah Ajaib" Barlean Berlomba di Kejurnas Slalom 2022 Cianjur, Ternyata Latihan Untuk Rally!

Minggu, 18/09/2022 17:58 WIB
Bintang "Bocah Ajaib" Barlean Berlomba di Kejurnas Slalom 2022 Cianjur, Ternyata Latihan Untuk Rally!
Debut Bintang Barlean di ajang Kejurnas Slalom 2022 putaran 4 Cianjur langsung menghasilkan trofi sebagai juara 3 kelas A1.

mobilinanews (Cianjur) - Geofanny Bintang Barlean (17 tahun) yang dikenal sebagai "bocah ajaib" di ajang reli, sprint rally dan speed offroad muncul, ikut berlomba pada putaran 4 MLDSPOT Autokhana Championship Kejurnas Slalom 2022 di sirkuit Terminal Pasir Hayam Cianjur, Sabtu (17/9/2022).

Bintang turun di kelas A (mobil standar) pemula, bersaing dengan belasan peslalom lainnya yang sudah lumayan mengenyam pengalaman bertanding. Hasilnya, not to bad. Bintang berhasil naik podium sebagai juara 3 kelas A1.

Pembalap asal Batam, Kepulauan Riau (Kepri) pada debutnya di ajang slalom ini harus mengakui keunggulan Abghi Rezandi (Bandung) dan Ahmad Adib (Solo) masing-masing sebagai juara 1 dan 2.

Bintang Barlean dan Attaya Kenzie, sahabat barunya di slalom

Bintang berlomba dengan menggunakan Honda Jazz dan tergabung dalam tim RART. Keren kan gess, pertama ikutan lomba slalom langsung naik podium.

Apa sebenarnya yang dicari mahasiswa semester pertama di Universitas Trisakti Jakarta ini dengan turun berlomba di ajang slalom?

"Sebenarnya, ini bagian latihan untuk reli juga, om. Latihan melatih kecepatan tangan dan kaki. Dan itu bisa diperoleh dari slalom," ungkap Bintang kepada mobilinanews. 

Seperti diberitakan sebelumnya, putra bungsu offroader senior Frans Barlean (Batam) termasuk dari 12 pembalap muda di bawah 23 tahun yang mengikuti program FIA Rally Stars yang dilangsungkan di Edutown BSD City, Tangerang, Kamis (8/9/2022) lalu. 

Salah satu materi yang harus dilakukan peserta adalah slalom. Enam dari 12 peserta akan lanjut mengikuti seleksi di kota Madras, India, 10-12 Oktober 2022. Dari seluruh region Asia Pacific nantinya akan dipilih 1 pembalap untuk mengikuti FIA Rally Stars dilangsungkan di Eropa pada akhir tahun ini.

Bintang mendapatkan pelatihan dari bro Anondo Eko, Sang Ketua IMI DKI Jakarta yang merupakan pembalap senior serbabisa termasuk slalom. Hanya beberapa hari Bintang mendapatkan sentuhan tangan dingin Eko sebelum nyempung ke Kejurnas Slalom Cianjur.

Eit, usai menjajal arena Kejurnas Slalom di Cianjur, Bintang yang saat ini memimpin klasemen di Kejurnas Sprint Rally, Speed Offroad hingga Rally di kelasnya, langsung bersiap berangkat ke Medan, Sumatra.

Iya, bersama dengan co-driver bro Anondo Eko akan mengikuti APRC Danau Toba Rally 2022 sekaligus putaran 2 Kejurnas Rally menggunakan Subaru WRX di kelas M2.   

Good luck bro Bintang dan bro Anondo Eko. See u on North Sumatra. (bs)

 

 

 

 

 

 

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo