mobilinanews

Figur Di Balik Sukses 4 Event Kejurnas Balap di Sirkuit Suwarnadwipa Nusantara Muara Bungo Jambi

Selasa, 25/10/2022 21:28 WIB
 Figur Di Balik Sukses 4 Event Kejurnas Balap di Sirkuit Suwarnadwipa Nusantara Muara Bungo Jambi
Searah jarum jam, atas H Jimmy Syamsudin, Fiddoh dan Memen, Lodi dan Uchie, TB Adhi, Memen Harianto, bertekad sukseskan 4 gelaran Kejurnas balap di Suwarnadwipa Nusantara Circuit, Muara Bungo, Jambi. (foto : kolase)

mobilinanews (Muara Bungo) - Semua pasti membayangkan, ada begitu banyak figur yang terlibat untuk menyukseskan penyelenggaraan 4 event Kejurnas Olahraga Mobil di Suwarnadwipa Nusantara Circuit, Muara Bungo, Jambi, 15-16 Oktober dan 21-23 Oktober 2022 kemarin.

Jawabannya : bisa iya, bisa tidak. Secara SDM (Sumber Daya Manusia) dan man power memang banyak. Karena diperlukan tenaga lapangan, tim medis, petugas keamanan dari polisi dan tentara hingga belasan petugas Racing Committe. Namun mereka boleh dibilang petugas yang bekerja by order.

Namun untuk kreator dan eksekutor 4 event balap tersebut ternyata hanya 5 orang yang semuanya dari Jakarta. Yaitu Memen Harianto, TB Adhi, Fiddoh Muhammad, Lody Natasha dan Uchie Susi.

Tentu di atas semua ada sosok sentral yakni H Jimmy Syamsudin, owner Suwarnadwipa Nusantara Circuit yang niat menggelar 4 event putaran Kejuaraan nasional dengan sponsor dari kantong sendiri (tanpa sponsor). Dan H Jimmy terjun langsung ke sirkuit dari persiapan hingga hari H penyelenggaraan. Edan! 

"Iya, 5 orang ini tim intinya. Kami sudah 2-3 minggu di sini, untuk koordinasi dan memastikan semua berjalan on the track. Namun pada dasarnya, kami mengerjakan semua, saling bantu, melengkapi dan kompak untuk satu tujuan : menyukseskan 4 gelaran Kejurnas balap dalam 2 minggu," ungkap Memen Harianto selaku ketua OC (Ketua Panitia) event bertajuk Suwarnadwipa Nusantara Challenge 2022 kepada mobilinanews.

Di lapangan, Memen bisa mengerjakan apa saja, termasuk menjadi zero car. Lalu, koordinasi dengan pihak keamanan dari unsur polisi, tentara, karyawan PT KBPC Group milik H Jimmy Syamsudin hingga tim medis dengan 4 orang dokter. 

"Ketika menjadi Zero Car, sekaligus saya ingin memastikan bahwa seluruh SS (Special Stage) khususnya untuk Kejurnas Rally bisa dilalui dengan baik oleh pereli dan aman," lanjut Memen.

Memen usai melakukan tugas zero car, dengan kecekatannya menuju ruangan (outdoor) racing committe langsung menemui Poedio Oetojo selaku Pimpinan Perlombaan. Bahwa saat melakukan touring menuju start SS, para pereli terlalu kencang yang bisa membahayakan pengguna jalan lain (masyarakat umum),

"Kami sampaikan agar pereli mengurangi kecepatan saat touring menuju start SS (sesuai regulasi), mengingat ini Kejurnas Rally merupakan event perdana di Muara Bungo, yang warganya belum aware dan perlu diedukasi tentang rally," lanjut Memen yang memiliki latar belakang sebagai seorang offroader.  Memen Harianto salam komando dari seorang pereli

Fiddoh Muhammad, dalam kepanitaan tertulis sebagai Koordinator Acara. Namun juga jadi Koordinator Venue Service Park dan Scrutineering. "Saya juga sekaligus desainer trek Kejurnas Adventure Offroad putaran 4. Saya menjalani dengan enjoy karena memang passion, juga bertekad bisa menyelenggarakan 4 event Kejurnas di Suwarnadwipa Nusantara Circuit dengan sukses," terang Fiddoh yang memiliki background di adventure offroad.

Offroader senior TB Adhi, juga berperan penting ikut menyiapkan trek adventure offroad dan mendesain lintasan rally bersama Memen yang notabene trek baru dari nol, melahirkan lintasan yang sangat disukai pereli dengan karakter high speed, safety dan tidak merusak mobil.

"Alhamdulillah, mendapat output dari para pereli bahwa SS di Muara Bungo disukai, bisa mengeksplore skill kecepatan dan ini yang terpenting juga : pereli dan tim tidak banyak mengeluarkan nota bon usai rally di sini," senyum TB Adhi.      

Memen Harianto (kiri), Lody Natasha, Uchie Susie dan TB Adhi

Lody Natasha dengan latar belakang offroader wanita serta Uchie Susi dengan jabatan mentereng Competitor Support Manager, secara berseloroh menjawab pertanyaan mobilinanews terkait job discriptionnya. "Saya OB (Office Boy) om hehe," tukas Uchie. Maksudnya, tentu karena apa saja dikerjakan terkait urusan non-teknis, dari urusan kebutuhan tim peserta hingga menyiapkan acara prize giving.

Sedangkan Lody Natasha berkutat dengan urusan bayar membayar, memasok dan suplay hasil lomba, bahkan pemesanan tiket pesawat untuk panitia, tamu VIP hingga media dari Jakarta.  

Gokilnya, ini bukan untuk 1 putaran event loh. Melainkan 4 Kejurnas balap mobil off-road yang dilangsungkan dalam durasi 2 minggu. Tepatnya, Kejurnas Adventure Offroad putaran 4 pada 15-16 Oktober di Suwarnadwipa Nusantara Circuit, Kejurnas Sprint Rally 2022 putaran 4 (21 Oktober) di SNC, Kejurnas Rally 2022 putaran 3 dan 4 pada Sabtu (22/10/2022) dan Minggu (23/10/2022).    

Fiddoh Muhammad

"Yang membuat rasa capek hilang seketika ketika mendapat respons positif dari para offroader maupun pereli, menyebutkan Suwarnadwipa Nusantara Circuit, serta SS di luar sirkuit yakni di Sinarmas, Sijau dan Dusun Baru sebagai lintasan yang disukai peserta dan menyebutnya sebagai salah satu yang terbaik," ungkap Memen.  

Meski begitu, jika ada sedikit kekurangan di sana sini seperti yang terjadi di Kejurnas Adventure Offroad, terkait kesalahan input hasil lomba dan pemenangnya, Memen menyampaikan permohonan maaf. "Kami mohon maaf, serta kami jadikan sebagai sebuah pembelajaran untuk penyelenggaraan selanjutnya," terang Memen.

Yang jelas, melihat jumlah personil inti yang hanya segelintir namun bekerja secara militan dan all out sukses menggelar 4 event Kejurnas, rasanya mereka layak sebagai the winning team, yang melakukan Mission Imposible untuk Muara Bungo, Jambi.

Salute. (bs)   

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo