Aston Martin DBS Superleggera, Gabungan Legenda Ikonik

mobilinanews (London) - Aston Martin DBS Superleggera resmi diperkenalkan dalam skala global di London belum lama ini (26/7).
Aston Martin DBS Superleggera adalah gabungan legenda ikonik yang dihidupkan kembali.
Tidak hanya satu, namun dua nama terkenal, yaitu “DBS” dan “Superleggera”.
Dengan DBS, Aston Martin menghidupkan kembali nama ikonik yang pertama kali muncul pada tahun 1967.
Sementara ikon Touring yang terkenal - Superleggera - sekali lagi akan menghiasi kap Aston Martin.
Sebuah kolaborasi seni yang berawal dari seri DB4, DB5 dan DB6 Mark I. DBS Superleggera menambah daftar kesuksesan teknologi struktur konstruksi ringan.
Sebagai pemain andalan di kelas Super GT, DBS Superleggera nantinya akan menggantikan tipe ikonik Aston Martin lainnya, yaitu Vanquish S.
Dibalut dengan panel body berbahan serat karbon yang dibentuk rapi, membuat penampilan DBS Superleggera sangat muscular dan memiliki gaya yang sangat individual.
Tampilan yang sangat indah ini dibarengi dengan performa luar biasa dari mesin 5.2-liter twin-turbo V12 yang diletakkan sejauh mungkin di belakang sasis untuk mengoptimalkan pusat gravitasi dan distribusi berat.
Mampu menghasilkan tenaga 715HP di 6500rpm dan torsi sebesar 900Nm dari 1800-5000rpm dengan kecepatan maksimal mencapai 339KM/H.
Dengan pengaturan spesifik pada mesin V12 berikut dengan peracikan sistem pembuangan baru menggunakan active valves dan quad tail pipes memastikan DBS Superleggera menghasilkan suara yang lebih kuat dan berkarakter.
Terutama pada mode berkendara Sport+. Dengan akselerasi 0-100KM/H hanya membutuhkan waktu 3.4 detik dan 0-160KM/H dapat dicapai dalam waktu 6.4 detik.
Serta percepatan gigi dari 80-160KM/H yang dapat dicapai di pada gigi keempat hanya dalam waktu 4.2 detik tentunya membuat DBS Superleggera jadi mobil yang di dedikasikan untuk memberikan sensasi berkendara yang tidak akan terlupakan.
Kabarnya, dari Indonesia sudah ada pemesannya. Luar biasa. (anto)