mobilinanews

Punya Fitur Seabrek, Ini Alasan Wuling Almaz Dijual Lebih Murah

Rabu, 13/03/2019 17:28 WIB
Punya Fitur Seabrek, Ini Alasan Wuling Almaz Dijual Lebih Murah
Untuk sekelas medium SUV, dianggap lebih murah karena fiturnya seabrek, setara dengan SUV seharga hampir Rp 500 juta. (anto)

mobilinanews (Tasikmalaya) – Strategi penetapan harga SUV Wuling Almaz yang dijual lebih murah dibanding kompetitor di segmen medium SUV tentunya menimbulkan pertanyaan tersendiri.

Kok bisa lebih murah? Bahkan, Wuling Motors Indonesia memberikan jaminan harga lebih ekonomis ini juga berlaku untuk model Wuling lainnya.

Wuling Almaz dibanderol Rp 318.800.000,- On The Road Jakarta saat peluncuran resminya beberapa waktu lalu. 

Untuk sekelas medium SUV, dianggap lebih murah karena fiturnya seabrek, setara dengan SUV seharga hampir Rp 500 juta. 

“Komitmen bisnis Wuling di Indonesia adalah investasi jangka panjang dan kami terus berupaya memberikan yang terbaik, termasuk soal harga,” jelas Dian Asmahani, Brand Manager Wuling Motors Indonesia kepada Media di sela sesi Test Drive Wuling Almaz di Tasikmalaya (12/3). 

Menurutnya Wuling memiliki tekad leading in cost untuk memberikan harga yang terbaik. Apalagi semua model Wuling saat ini sudah diproduksi di pabrik Indonesia. Sehingga bisa lebih efisien.

Begitu juga dukungan dari pemasok atau supplier lokal yang terus ditambah. Melalui strategi ini diyakini harga akan tetap terjaga.

Startegi Leading in Cost ini selain diyakini lebih efisien, karena proses produksi sudah dilakukan di dalam negeri. Pengaruhnya di penetapan harga yang lebih terjangkau.

Penggunaan kandungan komponen lokal yang diperbesar pun punya potensi membuat efisiensi harga lebih unggul lagi.

“Kandungan lokal Wuling Almaz saat ini masih di bawah 50%, secara konsisten terus ditingkatkan,” ungkap Dian. 

Saat ini Wuling telah bekerjasama dengan lebih dari 20 supplier atau pemasok komponen lokal di Indonesia. 

Wuling pun menyediakan Supplier Park di dalam area pabriknya di Cikarang, Jawa Barat. Tujuannya agar para supplier ini dapat beroperasi lebih efisien. (anto)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo