mobilinanews

Toyota : TTI Tidak Hanya Juara, Juga Tim Yang Disegani

Selasa, 08/10/2019 10:15 WIB
 Toyota : TTI Tidak Hanya Juara, Juga Tim Yang Disegani
Adrianza Yunial (tengah) juara 1 kelas F, Anjas kedua dan Herdiko keempat

mobilinanews (Semarang) - Kembali mengandalkan Toyota New Agya di kelas A pada seri yang sama, Adrianza juga berhasil meraih juara kedua dengan waktu tercepat 45.199 detik. Disusul Anjasara yang menempati posisi kelima dengan 45.431 detik.

Sementara di kelas non-kejurnas, dominasi pembalap TTI juga tak terbendung. Pada kejuaraan Kelas A3, Adrianza sukses menjadi juara pertama dengan waktu tercepat 01:30,934.

Diikuti Anjasara Wahyu sebagai runner-up dengan waktu 01:31.404, dan Herdiko Setyaputra di posisi keempat dengan  01:33,186.

Sedangkan pembalap wanita satu-satunya di skuad TTI, Sabrina Sameh, berhasil menempati urutan kelima dengan waktu 01:43.005 di kelas kejurnas wanita.

Hasil baik ini tak hanya mengokohkan TTI sebagai pemimpin klasemen sementara di kejurnas kelas F, namun juga memperbesar peluang untuk mempertahankan gelar sebagai juara nasional yang diraih tahun 2018 lalu.

“Tak hanya ingin kembali meraih gelar juara nasional di tahun 2019 ini, kami juga ingin TTI menjadi tim yang senantiasa diperhitungkan dalam setiap ajang balap nasional,” ujar Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT. Toyota Astra Motor.

Hal ini, lanjut Soerjo, sejalan dengan komitmen Toyota untuk mengembangkan dan memajukan dunia motorsport Indonesia.

Direktur  TTI TRD, Memet Djumhana menegaskan komitmen untuk meraih hasil terbaik di 2 seri berikutnya guna dapat kembali meraih gelar juara nasional.

“Kerja keras dan kekompakkan para skuad  TTI merupakan kunci  keberhasilan kami  di seri ke-5 Semarang ini. Tak lupa kami juga ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung TTI sehingga mampu meraih prestasi terbaik secara konsisten,” ungkap Memet. (bs)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo