mobilinanews
Home »

Mobil Hybrid Diproduksi Lokal, Ini Jawaban Toyota

Selasa, 15/10/2019 16:20 WIB
Mobil Hybrid Diproduksi Lokal, Ini Jawaban Toyota
Line Up mobil Hybrid Electric Vehicle (HEV) dan Plug in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) Toyota

mobilinanews (Bali) - PT Toyota Astra Motor (TAM) memang tengah merumuskan langkah strategis agar line up kendaraan Hyrbrid Electric Vehicle (HEV) bisa menjangkau kalangan konsumen menengah. Karena bagaimanapun juga, saat ini harga mobil-mobil teknologi Hybrid memang masih tergolong tinggi sehingga hanya mampu dibeli oleh konsumen atas.

Untuk menekan harga, salah satu solusi adalah dengan cara mobil-mobil Hybrid Toyota diproduksi lokal. Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT TAM mengaku pihaknya sudah memikirkan rencana ini.

Namun sayangnya, kapan realisasinya Anton belum belum bisa memberikan jawaban pasti. "Soal kapan diproduksi lokal (Hybrid). Nah ini agak sulit dijawab langsung karena posisinya ini ditangan principal. Jadi mereka lagi mempelajari mulai dari produknya dan platformnya masih perlu direview, engine nya, dan lain-lain," kata Anton saat ditemui di acara test drive Toyota Hybrdi di Bali, Jumat (11/10) lalu.

Anton menambahkan, yang pasti Toyota terus memantau Perpres mengenai kendaraan elektrifikasi serta masalah pajak. Ia pun berharap principal secepat mungkin mengambil keputusan.

"Mudah-mudahan studi pricnipal kita tidak terlalu lama dan bisa sinergi dengan aturan pemerintah. Mudah-mudahan setelah itu kita bisa dapat titik cerah kira-kira kapan lokal produksinya, akan masuk ke segmen mana, dna lain-lain," terang Anton.

Pada awal-awal Toyota mulai menjual mobil Hybrid, harganya masih sangat tinggi di kisaran Rp 1 Milyar. Tapi belakangan, khususnya tahun 2019 ini Toyota sudah merilis model HEV yang harganya dikisaran Rp 500 jutaan seperti Corolla Altis Hybrid. (adr)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
vps.indonews.id