mobilinanews

Hanya Naik Mulai Rp 500 Ribuan, New Toyota Agya Jadi Pilihan Menarik

Kamis, 19/03/2020 12:15 WIB
Hanya Naik Mulai Rp 500 Ribuan, New Toyota Agya Jadi Pilihan Menarik
Kenaikan harga New Agya mulai Rp 500 ribuan untuk tipe paling murah,” sebut Anton Jimmi. Sementara untuk varian paling tinggi kenaikan harga mencapai Rp 5 jutaan. (anto)

mobilinanews (Jakarta) – Dampak perkembangan virus Corona yang merebak di Tanah Air membuat PT Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan model terbarunya via tayangan live streaming Youtube.

Di channel Toyota Indonesia, New Toyota Agya Resmi Meluncur via digital launching pada Kamis, 19 Maret 2020 jam 11.00 wib.

Turut hadir segenap Board of Director PT TAM yang mengiringi proses unveiling dan presentasi produk hingga program New Agya.

“Penjualan Agya terus meningkat dari tahun ke tahun, kehadiran New Agya untuk menjawab berkembangnya kebutuhan segmen entry level di Indonesia,” jelas Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT TAM dalam sambutannya. 

Menurutnya, semakin berkembangnya pasar otomotif di segmen entry level ini menciptakan perbedaan kebutuhan mendasar antara anak muda dan keluarga.

“Agya kami fokuskan di anak muda, semoga kehadiran New Agya ini dapat menggairahkan pasar,” ungkap Anton.

New Agya hadir dengan sejumlah penyempurnaan di eksterior dengan desain yang lebih agresif dan dan optimalisasi aspek interior.

New Agya ditawarkan dengan harga yang tidak terlalu jauh dibanding versi sebelumnya dan dengan tambahan pilihan warna baru.

“Kenaikan harga hanya Rp 500 ribuan untuk tipe paling murah,” sebut Anton Jimmi. Sementara untuk varian paling tinggi kenaikan harga mencapai Rp 5 jutaan. New Agya dijual di rentang harga Rp 143,8 juta – Rp 169,290 juta, semua dalam kondisi OTR (On The Road) DKI Jakarta.

Sementara untuk pilihan warna, tersedia warna yang sudah eksis yakni black, yellow, white, grey metallic, red dan warna baru orange metallic. Silver metallic ditetapkan sebagai hero color atau warna unggulan. Komplit. (anto)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo