mobilinanews
Home »

Mazda dan Personalisasi Kendaraan Kesayangan By AutoExe, Mobil Tampil Lebih Keren Dan Menggoda!

Jum'at, 19/07/2024 13:44 WIB
Mazda dan Personalisasi Kendaraan Kesayangan By AutoExe, Mobil Tampil Lebih Keren Dan Menggoda!
Chief Operating Officer Mazda Indonesia, Ricky Thio bersama petinggi AutoExe Jepang berpose dengan MX-5 Miata dan model Mazda lainnya yang menggunakan aksesori AutoExe

mobilinanews (Tangerang) - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), sebagai Agen Pemegang Merek (APM) dan distributor kendaraan Mazda di Indonesia selalu punya amunisi spesial untuk memberikan personal touch kepada para pengguna mobilnya.

Mereka tidak hanya hadir untuk sekedar menjual mobil dan selesai. Perhatian yang lebih, soal keintiman pengguna mobil dengan unit Mazda miliknya menjadi atensi Eurokars.

Untuk itu, mereka menggandeng AutoExe, sebuah tuning house asal Jepang yang akan mendukung Eurokars untuk memberikan sentuhan berbeda kepada mobil-mobil Mazda di Indonesia agar menjadi lebih spesial dan memenuhi ekspektasi tinggi para penyuka styling, performance dan suspension yang biasa ditemui pada cutumer Mazda.

Chief Operating Officer Mazda Indonesia, Ricky Thio mengakui bahwa tak sedikit orang di Indonesia yang menginginkan mobilnya tampil berbeda dari kebanyakan pengguna mobil yang ada. Apalagi mobil Mazda memang ditujukan untuk orang yang memiliki preference berbeda atas sebuah mobil.

"Bicara Mazda adalah merek yang menyiapkan kendaraan yang memang ditujukan untuk orang yang suka berkendara, suka mobil. Mereka yang punya preference lebih kepada sebuah mobil. Karena itu saya berpikir bagaimana memberikan custom Mazda yang tepat di Indonesia agar lebih baik lagi," kata Ricky Thio di Gedung ICE, BSD, Jumat (19/7)

Ricky Thio menyebut AutoExe yang terkenal di pasar domestik Jepang sebagai workshop tuning mobil Mazda adalah pilihan tepat. Apalagi mereka terkenal hanya membuat aksesori dan parts penunjang khusus untuk mobil Mazda.

Hal ini menjadi pilihan rasional karena mobil Mazda yang sudah keren, dan ingin tampil beda dari model standar membutuhkan sebuah pengalaman dan kemampuan lebih pada tunernya.

Mereka juga ingin memberikan peace of mind bagi kostumer sehingga mereka tidak khawatir soal garansi atau warranty kendaraan akan gugur bila ada ubahan tertentu pada mobilnya.

"Kita ingin memberikan mereka (kostumer-red) peace of mind, memberi mereka keyakinan bawa kalau saya buat kaya gini warranty-nya bakal hilang atau tidak. Itu yang kita inginkan. Mereka tidak khawatir," paparnya.

Customer Service Director PT Eurokars Motor Indonesia, Igor Panjaitan menambahkan bahwa mereka ingin memberikan personalisasi bagi konsumen karena setiap orang punya karakter yang berbeda. Dan hal itu juga berkaitan dengan tunggangannya. AutoExe hadir untuk menunjang itu.

"Mungkin ada yang suka speed, performance tapi mungkin yang lain sukanya styling. Untuk itu, AutoExe ini membagi 3 itu, ada styling, ada performance ada suspension," ungkapnya.

"Jadi kita tidak sekedar menjual aksesoris atau apa, Tapi kita ingin memperkenalkan AutoExe itu, ada di dalam Mazda itu sendiri. Dan tujuan kita adalah to sells the car," tukasnya.

Asal tau saja, AutoExe menghadirkan berbagai tuning parts yang memang ditujukan berbagai seri dan tipe mobil Mazda seperti performance package, styling package, dan suspension package untuk semua tipe mobil Mazda.

"Sebenarnya semua parts atau performance parts dia, hampir dibilang 90 persen lebih generik untuk semua model Mazda, tapi yang ada di sini adalah yang palin disukai konsumen Indonesia CX-60, Mazda-3, maupun MX-5. Tapi memang ada untuk model lain, rata-rata untuk model styling, misalnya CX-30 dan lainnya," jelasnya.

Sebagai informasi, mobil Mazda yang sudah menggunakan partsnya dalah CX-60 yang diluncurkan di pameran GIIAS 2024, Rabu (17/7) . Aksesori yang disematkan padanya strut tower bar, floor crossbar, lower arm bar front, lower arm bar rear, intake suction kit, muffler garnish, sport muffler, key cover, nut wheel red.

Harga yang dipatok untuk CX-60 yang sudah dilangkapi dengan parts AutoExe ini Rp998 juta dan itu hanya berlaku selama pameran GIIAS berlangsung dari 18 Juli hingga 28 Juli 2024.

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
vps.indonews.id