mobilinanews
Home »

Kemenangan Haridarma Melecut GT Radial Terus Lakukan Pengembangan Untuk Tandingi Ban Impor

Selasa, 19/09/2023 01:01 WIB
Kemenangan Haridarma Melecut GT Radial Terus Lakukan Pengembangan Untuk Tandingi Ban Impor
Kemenangan Haridarma Manoppo dan Amato Rudolph dari Toyota Gazoo Racing Indonesia, melecut GT Radial makin semangat lakukan pengembangan untuk menandingi ban impor di ajang balap ISSOM 2023

mobilinanews (Bogor) - Di balik kemenangan pembalap Toyota Gazoo Racing Indonesia, Haridarma Manoppo pada kelas ITCR 1600 Max seri 4 ISSOM 2023 di Sentul International Circuit, Bogor, Minggu (17/9/2023), ada item cukup vital sebagai salah satu penentu.

Iya, New Yaris GR Sport yang menjadi andalan Haridarma Manoppo menggunakan ban GT Radial Champiro SX-R produksi PT Gajah Tunggal Tbk.

Ketangguhan Champiro SX-R teruji dan terbukti dengan kecepatan New Yaris GR Sport meski Haridarma melakukan startnya kurang mulus.

Namun dengan kombinasi keandalan mesin mobil, ketangguhan ban serta skill tinggi pembalap, Haridarma akhirnya bisa selesaikan balapan 12 lap menjadi juara.

"Settingan sudah pas, dan mobil makin enak digas. Sejak QTT dan Superpole hasilnya tercepat dan start terdepan, namun saya melakukan start yang kurang mulus hingga sempat tercecer di urutan 4. Slow but sure, bisa overtake one by one sampai akhirnya terdepan dan finish P1," terang Haridarma.

Sementara Amato Rudolph menggunakan All New Agya GR Sport untuk ketiga kalinya meraih podium. Kali ini, Amato meraih P2 (juara 2) ITCR 1200.

Sedangkan nasib kurang beruntung dialami Jordan Johan yang harus menepi dari balapan ITCR 1200 karena alami engine trouble.

"Balapan yang seru dan kami selaku salah satu sponsor tim TGRI sangat gembira mengapresiasi kiprah serta dominasi para pembalap Toyota Gazoo Racing Indonesia di ajang balap hingga saat ini," ujar Bayu Putra Kesuma sebagai Sub Dept Head Marketing Brand & Product PT. GAJAH TUNGGAL, Tbk selaku pemasok ban GT Radial untuk TGRI.

Tak hanya itu, Bayu Putra juga merespon kehadiran ban import sebagai kompetitor di ajang balap mobil ISSOM menyusul dibebaskannya regulasi terkait ban.

"Yang jelas, menjadikan kami makin bersemangat  dan berbenah dengan terus melanjutkan pengembangan ban GT Radial SX-R maupun SX-2 yang banyak digunakan di ajang balap mobil ISSOM," terang Bayu Putra.

Tidak hanya di tim TGRI, GT Radial  juga mensupport balapan lain seperti MOMRC dan terbaru kelas Eshark Dapur Cokelat Touring Championship.

"Dan, kini varian ban GT Radial Champiro SX-R juga telah menjadi andalan dan primadona para pembalap," pungkas Bayu Putra. (bs)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo