mobilinanews

ISSOM 2024 : Eshark Dapur Cokelat Touring Championship Balapan Murah Hadiah Melimpah, Rp75 Juta Untuk Juara Umum

Rabu, 06/03/2024 16:18 WIB
ISSOM 2024 : Eshark Dapur Cokelat Touring Championship Balapan Murah Hadiah Melimpah, Rp75 Juta Untuk Juara Umum
Skuad tim Rehobat Motorsport salah satu peserta Eshark Dapur Cokelat Touring Championship di Kejurnas Balap Mobil ISSOM 2024. (foto : bs)

mobilinanews (Bogor) - Tak pelak, kelas Eshark Dapur Cokelat Touring Championship (EDCTC) bisa disebut sebagai "pilot project" dalam skala kecil Kejurnas Balap Mobil ISSOM di Sentul International Circuit, Bogor.

Musim ini, masuk tahun kedua balapan yang dikreatori Eris Mahpud juragan PO Mayasari Bakti ini. Dan, ketika beberapa kelas lain masih defisit peserta, EDCTC melaju dengan mulus di seri 1 balap mobil ISSOM 2024 pada Minggu (3/3/2024) kemarin.

"Alhamdulillah, ada 16 peserta pada seri 1 kemarin. Maklum saja, seri pertama kan banyak yang mengira antara jadi dan tidak, mengingat lagi dekat musim Pemilu. Mudah-mudahan, seri mendatang akan lebih banyak lagi pesertanya," ujar Faris Lutfi, Direktur EDCTC.

EDCTC menjadi kreator "balapan murah" ketika para pembalap kelas lain menjerit karena harga ban yang selangit harganya. Sudah begitu, punya uang saja kadang tidak berarti karena untuk mendapatkan ban favorit sudah ketutup jalurnya. Igu terjadi pada musim lalu.

Nah, terinspirasi EDCTC yang membuat kebijakan peserta memakai ban produksi dalam negeri, SNI, dengan harga terjangkau (dalam hal ini memakai ban GT Radial) dan pembelian dipusatkan di penyelenggara, mulai musim ini Bidang Olahraga Mobil IMI Pusat memberlakukan pemakaian ban relatif terjangkau di kelas Kejurnas Balap Mobil ISSOM.

Sejatinya, EDCTC hanya melombakan 2 kelas yakni 1200 dan 1500. Kategorinya juga hanya dua : Promotion dan Overall. Ditambah kelas Kejurda IMI Jawa Barat. Juga predikat Fastest Lap untuk dua kelas. Sehingga terkesan meriah, karena semua kategori tersebut disiapkan trofinya.

Bagi pemula yang sama sekali baru balap mobil, juga tidak perlu kuatir jauh tertinggal. Pasalnya, regulasi dibuat lebih sederhana dan memakai ban serta tipe sama. 

"Untuk tahun ini, penyelenggara menyiapkan hadiah uang untuk juara umum/Overall di akhir musim. Kelas 1500 dengan hadiah Rp50 juta, dan kelas 1200 dengan Rp25 juta," ungkap Faris Lutfi. (bs) 

Hasil Lomba EDCTC 2024 Seri 1 :

   

 

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo