Kaleidoskop 2019 : Mudik Lancar, One Way Cipali - Kalikangkung Semarang Tuai Pujian

Selasa, 31/12/2019 13:01 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Semula, sistem one way (satu arah) hanya dari Cikampek Utama - Brebes Timur. 

Namun, sejak hari Minggu (2/6/2019) Irjen Pol Refdi Andri selaku Kakorlantas Polri mengumumkan penerapan perpanjangan jalur satu arah dari Cikampek Utama bablas hingga pintu pembayaran Kalikangkung, Semarang.

Dan terbukti kebijakan tersebut sangat membantu kelancaran pemudik menuju kampung halamannya, paling tidak seperti yang dirasakan hingga Senin (3/6/2019) hari ini. 

Sejumlah pemudik mengaku puas atas sistem one way yang diterapkan pemerintah dan kepolisian untuk mengurai kemacetan. Sistem one way terutama dari Cikampek hingga Kalijangkung Semarang memangkas waktu para pemudik.

Sistem one way membuat jarak tempuh dari Cipali hingga Semarang menjadi cepat.

"Kenangan mudik di tahun ini sampai rumah pukul 15.20 WIB. Ini merupakan perjalanan mudik tercepat selama 20 tahun atau mungkin lebih," ujar Samsudi yang mudik ke Nganjuk seperti dikutip detik.com.

Ditha, pemudik asal Cinere, Depok yang pulang kampung ke Surabaya hanya perlu waktu 9 jam melalui tol trans Jawa. Dia mengatakan, pada tahun 2011 dirinya butuh 23 jam untuk mudik. 

"Jalur lancar sekali nyaris tanpa hambatan berarti, hanya 1 kali berhenti isi bensin, toilet di rest area 429 Semarang - Ungaran selama 47 menit, lanjut lagi perjalanan ke Surabaya. Total 8 jam 12 menit ditambah 47 menit istirahat," kata Ditha. 

Asep Fauzan, pemudik asal Serang, Banten yang menuju Pati, Jawa Tengah, juga puas dengan sistem one way.

Dia mudik Minggu (2/6/2019) pagi dan siang hari sudah sampai di kampung halamannya.

"Pengalaman mudik ini sungguh terasa bedanya. Dari serang Banten menuju Pati hanya ditempuh kurang lebih 7 jam. Mudik hari Minggu, jam 6.00 pagi, jam 13.30 WIB sudah sampai Pati. Kalau dulu mudik biasa ditempuh 12-14 jam," ungkap Asep.

Asep menambahkan, kunci mudik kali ini ada di one way Cipali-Kalikangkung, Semarang. Di tol yang diberlakukan one way kendaraan dapat dipacu rata-rata 90 km/jam. (bs)

TERKINI
Bengkel Siaga Suzuki Jadi Andalan Pemudik: Permintaan Melesat 56% Tahun 2024 PEVS 2024: Kendaraan Listrik Menjadi Wadah Komersial Bergengsi hingga Media Edukasi dan Unjuk Prestasi Pelajar Indonesia PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis!