Debut Gemilang Bersama GR Yaris Rally2, Ryan Nirwan Siap Hadapi Kejurnas Rally 2025 Sumatera Utara

Rabu, 04/06/2025 12:08 WIB | bagas
Ryan Nirwan - GR Yaris Rally2 (Foto: TGR Indonesia)
Ryan Nirwan - GR Yaris Rally2 (Foto: TGR Indonesia)

Mobilinanews (Jakarta) - Tim balap rally Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) yang diperkuat oleh Ryan Nirwan bersama navigatornya Adi Indiarto telah memastikan akan siap berkompetisi dalam ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Rally Sumatera Utara pada 8-10 Agustus 2025.

Hal ini ditegaskan usai dirinya berhasil meraih juara pertama secara overall atau juara umum pada Kejurnas Sprint Rally 2025 Putaran 3 di Sirkuit POJ City, Semarang, Jawa Tengah pada 31 Mei - 1 Juni 2025 kemarin, yang sekaligus menjadi momen debutnya bersama Toyota GR Yaris Rally2.

Dimana, partisipasi GR Yaris Rally2 di pertengahan musim ini mengundang pembicaraan di kalangan pecinta rally. Untuk pertama kalinya, GR Yaris Rally2 hadir di negara Asia setelah Jepang, sekaligus menjadi mobil Rally2 pertama milik tim pabrikan di Indonesia.

"Dengan podium pertama ini, bermodalkan mobil yang lebih kompetitif, kami dapat bertarung dengan penuh percaya diri dan memaksimalkan performanya," jelas Ryan Nirwan mengutip keterangan resminya, Rabu (4/6/2026).

"Semoga bersama mobil ini, kami dapat tampil konsisten di seri selanjutnya untuk kembali menyatukan gelar juara nasional sprint rally dan sprint ke pangkuan TGRI sekaligus persiapan ajang bergengsi Sumatera Utara Rally di Rambong Sialang Estate bulan Agustus nanti," terangnya.

Sebelumnya, Ryan Nirwan juga berhasil menyapu bersih kemenangan pada Kejurnas Sprint Rally 2025 Putaran 2 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat yang sekligus menjadi panggung terakhir mobil GR Yaris AP4 sebelum beralih ke GR Yaris Rally2.

Meskipun kategorisasi AP4 dan Rally2 di Indonesia hanya terpaut satu tingkat, tetapi feel dan performance kedua mobil tersebut sangat berbeda. Perbedaan karakter ini menuntut waktu yang cukup untuk beradaptasi dan menyesuaikan beberapa racikan pada kendaraan.

Oleh sebabitulah, kiprah armada balap GR Yaris Rally2 ini diharapkan dapat meningkatkan performa TGRI di tengah persaingan rally dan sprint rally yang makin kompetitif menuju gelar juara nasional, serta membuat ajang balapan rally kian diminati masyarakat.

"Kami mengapresiasi kerja keras tim TGRI atas peralihan yang mulus dari GR Yaris AP4 ke GR Yaris Rally2. Semoga prestasi ini menjadi pendorong bagi kemenangan-kemenangan berikutnya tahun ini," jelas Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Jap Ernando Demily.