Alvin dan Haridarma Fight di Depan, Avila Diam-Diam Curi Ilmu

mobilinanews (Sentul) - Seri 6 Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2018 yang berlangsung Minggu (4/11) kembali menghadirkan banyak kejutan.
Salah satunya datang dari kelas bergengsi yakni kejurnas ITCC 1600 Max dimana Avila Bahar berhasil naik podium bersama dengan dua pembalap pabrikan antara lain sang Ayah Alvin Bahar (Honda) posisi pertama serta Haridarma Manoppo (Toyota) posisi kedua.
Avila sendiri mengaku sangat senang bisa satu podium, tak hanya dengan sang Ayah tapi juga karena ada Haridarma disana.
Siswa SMA Bakti Mulya 400 ini menjelaskan banyak ilmu dan pelajaran yang ia dapatkan dengan melihat pertarungan dua pembalap pabrikan tersebut.
"Saya sih coba konsisten aja sambil belajar lihat-lihat yang di depan fight. Mental mereka sangat bagus, bawanya rapi dan konsisten. Mungkin karena pengalamannya juga banyak, apalagi mereka pembalap pabrikan, skillnya udah jaminan. Intinya sih banyak ilmu yang saya dapat saat pindah ke kelas 1600 Max ini, karena lawannya juga berkualitas," kata Avila.
Lebih lanjut, di seri 6 kemarin, Avila sudah mulai mengevaluasi kekurangan dan kesalahan seri sebelumnya.
"Ini kan mobil nggak ada perubahan dari seri lalu, hanya evaluasi dari cara balapnya dan kesalahan-kesalahan kecil yang saya coba perbaiki. Untuk seri ini berusaha rapi dulu nggak terlalu maksa, dan ternyata Demas ada problem, keuntungan buat saya sehingga bisa podium," bebernya. (adr)